Follow Us

Cara Mengusir Ular dari Rumah, 3 Bahan Dapur Ini Ternyata Bisa Dipakai

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 09 Juni 2021 | 18:59
Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.
Instagram

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.

Fotokita.net - Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai untuk mengusir ular dari rumah.

Ular, satwa melata yang kini makin terdesak tempat tinggalnya. Itu sebabnya, kasus kedatangan ular main ke rumah warga makin sering terjadi.

Tentu saja, tamu yang tak diundang itu membuat penghuni rumah panik dan ketakutan. Ular yang tiba-tiba muncul di dalam rumah seakan menebar ancaman bagi penghuninya.

Maklum, makhluk bersisik tanpa kaki itu dianggap berbahaya dan mengancam, sehingga hampir semua tuan rumah pasti tidak akan menerima kedatangannya.

Baca Juga: Fotonya Bikin Gemas, Ini Fakta Kucing Birman yang Asal Usulnya Masih Misteri

Walaupun demikian, tidak akan ada yang pernah bisa memastikan seekor ular tidak akan pernah masuk ke dalam rumah, maka kita harus memiliki rencana matang ketika hal ini benar terjadi.

Apabila suatu ketika di rumah kita terdapat seekor ular atau memang sedang ada ular, maka ada beberapa cara untuk mengusirnya keluar.

Baca Juga: Fotonya Jadi Cantik, Air Cucian Bekas Bahan Dapur Ini Bikin Aglonema Rimbun dan Sehat

Kita bisa saja menemukan ular di dalam rumah. Bila hal ini terjadi, apa yang harus dilakukan?

Ular termasuk hewan berbahaya karena kemungkinan mereka tergolong ular yang berbisa, tetapi menganiaya ular saat kamu menemukannya di rumah bukanlah solusi.

Ular sangat menderita akibat perubahan habitat mereka. Terisolasi ketika tanah alami mereka dirusak oleh pembangunan sehingga mereka tidak dapat dengan mudah bergerak melintasi medan yang tidak bersahabat.

Baca Juga: Cara Hilangkan Jamur Pada Kucing, Cukup Gunakan 2 Bahan Dapur Ini, Foto Kucing Kembali Memesona

Banyak spesies yang menghilang dengan cepat dari kota dan pinggiran kota, hal ini menurunkan jumlah konflik manusia-ular.

Namun, masalah ular "bertamu" ke rumah masih saja mungkin dialami oleh beberapa pemilik hunian.

Mengutip dari Humane Society, Selasa (8/6/2021), beberapa spesies ular yang lebih besar biasa ditemukan di sekitar kandang unggas karena mereka memangsa anak ayam atau telur, tetapi—kecuali untuk spesies berbisa—ular bukanlah ancaman bagi manusia atau hewan peliharaan mereka.

Baca Juga: Apakah Itu Reduce, Reuse, dan Recycle? Ini Pengertian Hingga Contohnya

Namun, kebanyakan orang sering ketakutan ketika bertemu ular dan memicu konflik antara manusia dan hewan melata ini.

Hal yang harus dilakukan

Jika kita menemukan ular di dekar rumah, ada baiknya kamu melakukan beberapa hal berikut ini:

- Identifikasi berdasarkan spesies.

Baca Juga: Foto Unik Kucing Caracal yang Dibanderol Rp 150 Juta, Ini Faktanya

- Biarkan terus selama tidak berbisa dan tidak di dalam rumah.

- Semua pertemuan di luar ruangan (bahkan di halaman) dengan ular tidak berbisa harus diselesaikan dengan membiarkan hewan itu pergi dengan caranya sendiri, kemungkinan besar tidak akan pernah terlihat lagi.

Ular berbisa adalah masalah lain. Apabila kita menemukan ular berbisa di halaman, ini adalah masalah serius.

Ular tersebut harus disingkirkan untuk memastikan tidak ada seorang pun, termasuk hewan peliharaan, yang terluka, tetapi bukan berarti ular harus dibunuh.

Di Indonesia, kita bisa menghubungi pemadam kebakaran untuk mengeluarkan ular tersebut.

Baca Juga: Fotonya Mandikan Sapi Beredar, Ini Nasib Hardi Fadhillah Aktor FTV yang Tak Laku Lagi di TV

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.
Instagram

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.

Hal yang sama juga harus kita lakukan ketika menemukan ular di dalam rumah. Jika ular termasuk jenis yang tidak berbisa, dorong ular dengan lembut menggunakan sapu atau tongkat ke arah pintu dan tetap jaga jarak aman. Biarkan ular pergi dengan sendirinya.

Namun, jika kita tidak yakin, keluarkan semua anggota keluarga dari rumah dan panggil petugas pemadam kebakaran.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mengusir ular dari rumah.

Baca Juga: Diragukan Jadi Komisaris Telkom, Ini Jawaban Kiprah Bisnis Abdee Slank Sulit Ditemukan di Google

Sebelum mencoba mengusir ular dari rumah kita, selalu pastikan bahwa ular yang muncul itu tidak berbisa sebelum mencoba mengeluarkannya sendiri.

Apabila kita tidak terlatih dalam menghadapi ular atau tidak ada pengetahuan tentang ular, jangan pernah untuk asal memegang ular.

Karena bisa jadi itu adalah ular berbisa dan berbahaya. Siapkan alat bantu seperti tongkat, sapu, pengki, ember jika diperlukan untuk mengusir ular.

Baca Juga: Dipeluk Gofar Hilman dari Belakang, Cincin Luna Maya Curi Perhatian, Uya Kuya Sampai Berani Sebut Tanggal Pernikahan

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.
Instagram

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.

Apabila ragu, hubungi bantuan pawang ular atau pemadam kebakaran untuk mendapatkan bantuan yang lebih aman.

Semprotkan selang

Apabila kita benar-benar yakin ular itu tidak berbahaya, semprotkan selang ke ular dengan lembut dari kejauhan untuk membantunya bergerak.

Jebak dengan tong sampah

Baca Juga: Makin Rajin Unggah Foto Seksi, Jessica Iskandar Dapat Doa Begini

Apabila kita bermaksud meminta bantuan profesional untuk mengeluarkan ular dari rumahmu, kita bisa menjebaknya terlebih dahulu dengan menggunakan tong sampah.

Namun, ingat kembali, lakukan cara ini hanya jika kamu yakin ular itu aman untuk didekati.

Gunakan produk pengusir ular

Produk pengusir ular mulai dijual umum di berbagai market place. Produk pengusir ular biasanya bekerja dengan menghilangkan indra penciuman ular dan mencegahnya bersarang di rumah kita.

Baca Juga: Rumah Luna Maya Ditawar Rp 25 Miliar, Syahrini Pamer Main Golf di Depan Hunian Megah, Intip Fotonya

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.
Instagram @andyultimatereptiles

Berikut ini cara mengusir ular dari rumah kita. Ternyata, 2 bahan dapur yang mudah kita dapatkan ini bisa dipakai.

Pasang perangkap

Sekali lagi, apabila kita yakin ular itu tidak berbahaya, ada cara yang tersedia untuk menangkap dan mengusir ular.

Perekat lem misalnya, memancing ular ke tempat umum, mengamankannya ke perangkap dan memungkinkanmu melepaskan ular dengan minyak goreng biasa.

Manfaatkan produk alami

Ada beberapa produk alami yang bekerja dengan baik sebagai pengusir ular. Beberapa yang lebih umum termasuk sebagai berikut.

Baca Juga: Pamer Foto Liburan di Turki, Ashanty Lega Penyakit Barunya Bisa Diatasi dengan Terapi Sederhana Ini

Kapur barus

Kapur barus atau napthalene maupun kamper adalah bahan yang umum ditemukan di banyak produk pengusir hama serangga komersial.

Produk ini bisa dijadikan sebagai salah satu bahan pengusir ular. Bau kapur barus mengganggu ular tanpa membahayakan mereka.

Tempatkan kapur barus di lubang, retakan, celah, atau area lain di sekitar rumahmu di mana ular mungkin bisa masuk dari sana.

Baca Juga: Pantas Tantang Pasukan Setan TNI, KKB Papua Ternyata Dapat Pasokan Senjata Canggih dari 2 Negara Ini

Satu peringatan untuk menggunakan kapur barus adalah bisa menjadi racun dan fatal bagi anak-anak atau hewan peliharaan kita jika tertelan.

Jadi berhati-hatilah atau hindari menggunakannya jika kamu memiliki hewan peliharaan atau anak-anak di rumah kita.

Belerang

Bubuk belerang adalah pilihan yang bagus untuk mengusir ular. Tempatkan bubuk belerang di sekitar rumah dan furniturmu.

Begitu ular melintas di atasnya, kulit mereka akan teriritasi sehingga tidak akan kembali.

Baca Juga: Dijodohkan dengan Rangga Sunda Empire, Sahabat Iis Dahlia Ini Unggah Foto Gendong Bayi, Netizen: Gaskeun!

Belerang mengeluarkan bau yang kuat jadi pertimbangkan untuk memakai masker yang menutupi hidung dan mulutmi saat mengaplikasikannya.

Minyak cengkih dan kayu manis

Minyak cengkeh dan kayu manis adalah pengusir ular yang efektif. Ini harus dicampur bersama dalam botol semprot dan disemprotkan langsung pada ular untuk efek maksimal.

Berhati-hatilah karena ular sering kali berlari berlawanan arah dengan semprotan. Campuran ini juga dapat digunakan dalam diffuser di dalam ruangan sebagai fumigan juga

Baca Juga: Foto Mesra dengan Rhoma Irama, Artis Ini Jualan Ayam Bakar Demi Nafkahi Keluarga

Bawang putih dan bawang merah

Asam sulfonat dalam bawang putih dan bawang merah (bahan kimia yang membuat kita menangis saat memotong bawang) mengusir ular.

Campur bawang merah dan bawang putih dengan garam batu dan taburkan di sekitar rumah dan halaman kita untuk efektivitas.

Kita juga bisa memasukkan bawang putih ke dalam minyak esensial apa pun dan menggunakannya untuk mengasapi kasau, ruang bawah tanah, dan tempat-tempat lain yang sulit dijangkau.

Amonia

Ular tidak menyukai bau amonia, jadi salah satu pilihannya adalah menyemprotkannya di sekitar area yang terkena.

Baca Juga: Foto Cantik Regina Kandou yang Disebut Lolos Casting Ikatan Cinta Karena Nama Besar Tantenya, Ini Faktanya

Pilihan lainnya adalah dengan merendam permadani dengan amonia dan meletakkannya di dalam kantong terbuka di dekat area yang dihuni ular untuk mencegahnya pergi.

Cuka

Cuka efektif mengusir ular di dekat badan air termasuk kolam renang. Tuangkan cuka putih di sekeliling badan air mana pun untuk pengusir ular alami.

Jeruk nipis

Buat campuran jeruk nipis pengusir ular dan cabai atau peppermint dan tuangkan di sekeliling rumah atau properti kita. Ular tidak menyukai bau campuran tersebut dan asapnya juga membuat gatal di kulitnya.

Baca Juga: Foto Dewasa Lia Ciarachel, Artis 15 Tahun yang Beri Reaksi Tak Terduga Usai Adegan Ranjangnya Picu Kontroversi

(*)

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest