Follow Us

Siapa Fajrin Rasyid, Milenial yang Ditunjuk Erick Thohir Jadi Direktur Digital Telkom Ternyata Pernah Bangkrut Saat Jualan Mi Ayam, Begini Kiprahnya

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 19 Juni 2020 | 19:02
Fajrin Rasyid, pendiri BukaLapak berdiskusi dengan KH. Ma'ruf Amin, Wapres Republik Indonesia.
BukaLapak

Fajrin Rasyid, pendiri BukaLapak berdiskusi dengan KH. Ma'ruf Amin, Wapres Republik Indonesia.

Hingga saat ini usaha kecil menengah (UKM) menjadi member Bukalapak.com sebanyak lebih dari 800.000. Jumlah itu meningkat drastis dibandingkan pada tahun 2010-2011 hanya ratusan UKM.

Fajrin juga menargetkan bahwa pada akhir 2016 Bukalapak.com akan menjaring 2 juta UKM.

Walaupun sudah sukses, sekarang ini Fajrin masih mempunyai mimpi yang belum tercapai. Mimpinya adalah memberikan banyak manfaat lagi untuk masyarakat.

Fajrin menjelaskan, walaupun Bukalapak.com ini sudah bermanfaat bagi banyak orang, tetapi dia rasa itu masih kurang dan masih banyak masyarakat yang belum menggunakan.

"Impian saya ini agak never ending, saya ingin memberikan manfaat bagi banyak orang, saya juga ingin Bukalapak.com menjaring lebih banyak lagi hingga jutaan UKM sehingga itu hal yang ingin saya capai ke depannya," pungkas Fajrin.

Baca Juga: Dibeli dari Inggris Senilai Hampir Setengah Triliun Rupiah, Ternyata Pesawat Hawk 209 Tak Boleh Bawa Bom atau Roket, Begini Penjelasannya

Fajrin juga berharap kebijakan pemerintah untuk industri e-commerce ini jangan terlalu mengekang.

Fajrin meminta pemerintah untuk memberikan gerak bebas pada e-commerce ini. Itu diperlukan agar dunia e-commerce bisa berkembang dan bisa juga meningkatkan perekenomian Indonesia.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest