Follow Us

Canggih! Ini Potret Heli Super Puma yang Evakuasi Kapolda Jambi Tanpa Mendarat

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 20 Februari 2023 | 16:35
Helikopter Super Puma TNI AU yang mampu mengevakuasi Kapolda Jambi tanpa harus mendarat.
TNI AU

Helikopter Super Puma TNI AU yang mampu mengevakuasi Kapolda Jambi tanpa harus mendarat.

Fotokita.net - Inilah potret helikopter Super Puma TNI AU yang mengevakuasi Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono tanpa harus mendarat.

Evakuasi Kapolda Jambi yang mengalami patah tulang setelah helikopter Polri harus mendarat darurat di hutan Kerinci terus dilakukan.

Bantuan juga datang dari TNI AU yang menerbangkan heli Super Puma H 3211. Heli ini diawaki oleh Mayor Pnb M. Ravi Rakasiwi (Instruktur Penerbang), Kapten Pnb Surya Mega (Penerbang I) dan Letda Pnb Wisnu Dwi (Penerbang II).

Heli Super Puma canggih itu membawa personel Yonko 462 Kopasgat yang dipimpin oleh Danyonko Letkol Pas Muhammad Junaidi dari Baseops Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Senin (20/2/2023).

Helikopter Super Puma H 3211 dan personel Kopasgat membantu evakuasi korban Helikopter Polri jenis Bell 412 SP dengan nomor registrasi P-3001 yang membawa Kapolda Jambi Rusdi Hartono beserta rombongan yang mendarat darurat di kawasan lereng gunung Kerinci Jambi.

Salah seorang korban kecelakaan helikopter Polri yang membawa rombongan Kapolda Jambi.
Istimewa

Salah seorang korban kecelakaan helikopter Polri yang membawa rombongan Kapolda Jambi.

Helikopter Super Puma H 3211 ini dilengkapi dengan peralatan hoist untuk mengevakuasi korban tanpa harus mendarat di lokasi atau dikenal dengan istilah Hovering.

Terkait evakuasi tanpa mendarat ini juga dikonfirmasi Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo. Dedi mengatakan proses evakuasi kemungkinan akan dilakukan tanpa mendarat.

"Ya mungkin seperti itu (tanpa mendarat)," kata Dedi saat dimintai konfirmasi terpisah, Senin (20/2/2023).

Dedi mengatakan hal ini lantaran cuaca di lokasi tidak mendukung. Diketahui, proses evakuasi juga melibatkan TNI hingga Basarnas.

"Karena kendala cuaca untuk utama selain lokasi di lereng perbukitan," kata Dedi.

Baca Juga: Penampakan Bangkai Heli Kapolda Jambi di Hutan Kerinci, Tubuh Sang Jenderal Diselimuti

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest