Foto Tampang Wiyanto Halim Lansia yang Tewas Dikeroyok Tersebar, Ternyata Punya Masalah Sengketa Tanah

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 24 Januari 2022 | 18:58
 
Keluarga lansia Wiyanto Halim geram terhadap pengeroyokan yang menewaskan ayah mereka. Ternyata korban punya masalah sengketa tanah.
Istimewa

Keluarga lansia Wiyanto Halim geram terhadap pengeroyokan yang menewaskan ayah mereka. Ternyata korban punya masalah sengketa tanah.

Saat polisi tiba di lokasi, mobil yang ditumpangi korban diketahui telah mengalami kerusakan parah. Kerusakan itu diduga akibat amukan massa. "Ada satu unit mobil Toyota Rush warna abu-abu bernopol B-1859-SYL yang sudah dalam keadaan rusak diduga akibat dikeroyok massa. Pengemudi kendaraan dibawa ke ambulans ke RSCM untuk mendapatkan pertolongan medis," terang Zulpan.

Kasus ini masih diselidiki pihak kepolisan. Terduga pelaku lain yang terlibat dalam tindakan pengeroyokan itu masih dalam pengusutan polisi. Pengeroyokan kepada korban diketahui bermula saat korban Wiyanto Halim diteriaki maling oleh sejumlah massa. Korban saat itu tengah mengemudikan mobilnya seorang diri.

Aksi kejar-kejaran korban dengan pengendara motor sempat terjadi. HM lalu dihakimi massa di daerah Cakung, Jakarta Timur.

Pihak keluarga membantah keras tudingan maling yang dialamatkan kepada Wiyanto Halim. Anak korban, Bryana menyebut mobil yang dikemudikan oleh ayahnya itu merupakan kendaraan pribadi ayahnya.

"Semuanya itu setting-an makanya kita minta coba pikir kalau papa saya curi mobil kenapa mobil papa saya dihancurin? Kalau namanya orang curi mobil yang pasti mobilnya diamankan. Tapi ini mobil papa dihancurin sampai hancur banget," katanya.

"Yang pasti itu mobil sendiri ya mobil sendiri. STNK bisa dicek tapi dibilang maling," tambah Bryana.

Sebelum tewas dikeroyok massa,Wiyanto Halim rupanya sedang bergelut dalam masalah sengketa tanah yang berada di Kecamatan Benda sekitaran Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Baca Juga: Foto Tampang Hadfana Firdaus Diinterogasi Tersebar, Alasan Pelaku Tendang Sesajen Semeru Bikin Tertawa

Netizen menanyakan keberadaan mobil patroli polisi yang tertangkap kamera ikut mengejar mobil sopir lansia yang terus diteriaki maling itu.
Instagram

Netizen menanyakan keberadaan mobil patroli polisi yang tertangkap kamera ikut mengejar mobil sopir lansia yang terus diteriaki maling itu.

Pertikaian klaim mengklaim hak kepemilikan tanah tersebut sudah berlangsung sejak tahun 1978 atau persisnya, empat puluh tiga tahun silam. Lawan berseterunya pun tak lain dan tak bukan adalah Alm Surya Mihardja, bekas anak buahnya di perusahaan atau lebih tepatnya, mitra kerjanya sejak tahun 1970 hingga 1980.

Silih berganti. Terkadang ia sebagai Penggugat juga sebagai Tergugat. Bahkan pelaporan kasus pidana, acap sebagai Pelapor dan sebaliknya sebagai Terlapor. Tetapi baginya, tak ada istilah menyerah atau gentar. Sebab fakta data-data dan saksi-saksi atau dokumen yang dimilikinya, diyakini condong memenuhi unsur kebenaran baginya.

Hanya saja dan disadari, karena pengaruh kedekatan lawan dengan oknum aparat di Lembaga Peradilan yang kerap melakukan cara-cara melawan hukum dan penuh konspirasi (KKN). Sehingga beberapa perkara terdahulu, pihaknya sering pada posisi terkalahkan.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular