Haris Munandar adalah wargaPidie Jaya, Aceh. Pria ini ditangkap polisi karena diduga membuat komentar menghina Brimob yang gugur ditembak teroris kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua, Bharatu (Anm) Muhammad Kurniadi Sutio. Pelaku masih diperiksa polisi.
"Pelaku kita tangkap tadi siang di wilayah Pidie Jaya dan sekarang sudah dibawa ke Polres. Dia warga Pidie Jaya," kata Kasat Reskrim Polres Pidie Jaya Iptu Dedy Miswar, Selasa (28/9/2021).
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, kata Dedy, Haris Munandar mengaku tidak mengetahui komentarnya itu salah. Haris Munandar disebut langsung menghapus komentar tersebut beberapa menit kemudian.
"Dia ngaku nggak tahu yang dia komen itu salah. Setelah dia sadar, langsung dihapus. Kalau pengakuan dia, postingan itu paling ada sekitar 5 menit," jelas Dedy.
Menurut Dedy, polisi masih memeriksa HM. Dia bakal dijerat dengan UU ITE.
Hal senada juga disampaikan Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Hadi Wahyudi.
Hadi mengatakan pelaku sudah diamankan, namun bukan di wilayah Sumut, melainkan di Aceh.
“Info yang kami terima pelakunya ada diamankan di Polres Pidie Jaya Aceh,” ucapnya, Selasa (28/9/2021).
Hadi juga membenarkan kalau akun itu asli atas nama Haris Munandar dan bukan fiktif.
(*)