"Dia (Habib Bahar) panggil Ryan, dia coret, dia tulis di tangannya pakai pisau 'penghianat' oleh Habib Bahar, pakai pisau tulisan 'penghianat', disayat-sayat," kata Kasman saat dihubungi detikcom, Kamis (19/8/2021).
Kasman mengaku mendapatkan informasi tersebut dari pihak Lapas Gunung Sindur pada Senin (16/8/2021). Kasman lalu mengirim anak buahnya untuk mengecek informasi tersebut.
"Ryan nggak lapor saya juga, nggak kirim pesan juga. Seninnya saya dihubungi dari dalam, Ryan dihajar sama Habib Bahar gini... gini.... Saya kirim anak buah ke sana. Benar Ryan mukanya seperti itu," jelasnya.
Baca Juga: Foto Tampang Pembunuh Berantai yang Dipukul Habib Bahar bin Smith di Lapas, Ini Fakta Sebenarnya

Dari foto yang beredar, nampak Habib Bahar bin Smith dan Ryan Jombang sudah berdampingan. Ryan Jombang sempat dapat bogem mentah dari Habib Bahar bin Smith.
Terkini, Habib Bahar bin Smith dan Ryan Jombang disebut sudah berdamai.
Dari foto yang beredar, nampak Habib Bahar bin Smith dan Ryan Jombang sudah berdampingan.
Habib Bahar mengenakan pakaian serba hitam. Mulai dari baju koko, sarung, hingga jaket kulit.
Sementara Ryan Jombang memakai gamis serta peci kelir putih. Nampak Ryan Jombang menyunggingkan senyum dalam foto tersebut.
"Salah satu bukti mereka sudah berdamai," kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Rika Aprianti kepada Tribunnews.com, Kamis (19/8/2021).
Rika mengatakan foto itu diambil di Lapas Gunung Sindur.