Follow Us

Menteri Jokowi Terapkan PPKM Mikro, Negara Tetangga Indonesia Lockdown Total, Pemerintahnya Siapkan Dana Rp 138 Triliun

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 02 Juni 2021 | 10:55
Indonesia memberlakukan PPKM berskala mikro  1 - 14 Juni 2021, negara tetangganya menerapkan lockdown total.
Kolase

Indonesia memberlakukan PPKM berskala mikro 1 - 14 Juni 2021, negara tetangganya menerapkan lockdown total.

"Mungkin sebagai evaluasi kelemahan kita pada tataran ini, mungkin kita terlalu toleransi atau kurang paham dan sebagainya. Ini bisa berpedoman pada kajian ataupun penyampaian pemateri sebelumnya [Satgas Pusat]," kata Ganip, Senin (31/5/2021) malam.

Saat Indonesia memberlakukan PPKM Mikro, negeri jiran Malaysia resmi memulai total lockdown pada Selasa (1/6/2021).

Baca Juga: Alhamdulillah, Gaji PNS 2021 Naik, Abdi Negara Diminta Lakukan Ini

Kebijakan ketat ini berlangsung selama dua pekan akibat peningkatan kasus COVID-19 dan varian baru.

Pada Senin malam (31/5/2021), Perdana Menteri Muhyiddin Yassin sempat memberikan keterangan nasional di televisi terkait keputusannya.

PM Yassin menegaskan bahwa tidak ingin sistem kesehatan di Malaysia runtuh akibat COVID-19.

Baca Juga: Eks Prajurit TNI Membelot ke OPM, Pasukan Macan Kumbang Keluar Kandang

Polisi memeriksa pengendara mobil selama hari pertama Full Movement Control Order (MCO)  atau Lockdown Total di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa, 1 Juni 2021.
AP Photo/Vincent Thian via CNBC Indonesia

Polisi memeriksa pengendara mobil selama hari pertama Full Movement Control Order (MCO) atau Lockdown Total di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa, 1 Juni 2021.

PM Yassin juga mengumumkan adanya dana lockdown (Pemerkasa Plus) sebesar 40 miliar ringgit (Rp 138 triliun) untuk tiga kepentingan masyarakat.

"Pertama, mempertingkatkan kapasitas kesehatan umum, kedua meneruskan agenda Prihatin Rakyat, dan ketiga menyokong keberlangsungan perniagaan," ujar PM Yassin.

Pada lockdown ini, aktivitas ekonomi yang boleh buka hanyalah yang bersifat esensial. Setelah dua minggu, Malaysia akan melonggarkan lockdown secara bertahap.

Baca Juga: Pantas Terpilih Jadi Kepala BNPB, Ganip Warsito Tak Sungkan Turun Tangan Saat Kunjungan Jokowi

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest