Dari membantu korban gempa, memberi ribuan nasi kotak kepada para mahasiswa yang berdemo, hingga terjun langsung bertemu korban kabut asap.
Pernah juga Awkarin mengajak anak muda untuk bersih-bersih sampah dan yang terkini ia memberi donasi kepada pengemudi ojol yang tertimpa musibah beruntun.

Aksi peduli lingkungan yang ditunjukkan Awkarin.
Aksi Awkarin menebar kebaikan tersebut lalu mengundang pro dan kontra. Ada yang mendukung, ada pula yang mencemooh dengan menyebutnya sekadar pencitraan. Menyadari mendapat dukungan dari idolanya, Awkarin langsung bereaksi girang.
"Yaampun...did my queen just mentioned me...like is this real life... ka diaaan love you! Let us girls change this world to a bette place!" tulis Awkarin. "Laf yu tu dedek ku sayang...!! Kamu membanggakan. Ayo terus kita berjuang," respons Dian Sastro.

Awkarin menyambangi kediaman Hendar, driver ojol yang kehilangan motornya di Cijantung
Lagi-lagi Awkarin mendapat perhatian dari Dian Sastro. Pandangannya tersebut direspons sekaligus didukung oleh Dian.
"Kita semua bergerak bareng-bareng dengan caranya masing-masing dan itu kesamaan yang mengharukan.. bangga banget dengan persamaan ini, persatuan ini. Girls unite," komentar Dian. (Kompas.com)