Follow Us

Siapa yang Bohong? Bharada E Ternyata Kawal Irjen Ferdy Sambo dari Magelang, Komnas HAM Kantongi Foto Buktinya

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 27 Juli 2022 | 21:28
Komnas HAM mengungkap fakta Bharada E ternyata mengawal Irjen Ferdy Sambo dari Magelang. Foto buktinya ada. Jadi, siapa yang bohong.
Facebook

Komnas HAM mengungkap fakta Bharada E ternyata mengawal Irjen Ferdy Sambo dari Magelang. Foto buktinya ada. Jadi, siapa yang bohong.

Budhi mengatakan, saat itu istri Kadiv Propam terbangun dari tidur dan berteriak meminta tolong hingga mendapat ancaman dari Brigadir J berupa todongan pistol. "Ibu itu berapa kali minta tolong. Teriakan ini rupanya membuat Saudara J panik. Kebetulan Saudara E berada di lantai dua bersama saksi K," terang Budhi.

"Saudara E datang menanyakan yang terjadi, bukan dijawab, tapi dilakukan penembakan oleh Saudara J. Tembakan tidak mengenai Saudara E, hanya mengenai tembok," tandas Budhi.

Keterangan awal yang disampaikan Budhi tampaknya dipatahkan oleh temuan Komnas HAM. Dari hasil pemeriksaan isi rekaman CCTV, Komnas HAM menyebutkan, Bharada E ternyata mengawal Irjen Ferdy Sambo dalam perjalanan pulang dari Magelang ke Jakarta. Komnas HAM sudah kantongi foto buktinya. Jadi, siapa yang bohong?

Baca Juga: Pantas Bharada E Diperiksa Komnas HAM Tanpa Didampingi Pejabat Polri, Ternyata Para Jenderal Bintang 3 Sudah Sepakat Begini, Foto Ajudan Ferdy Sambo Jadi Sorotan

Komnas HAM mengungkap fakta Bharada E ternyata mengawal Irjen Ferdy Sambo dari Magelang. Foto buktinya ada. Jadi, siapa yang bohong.
Antara Foto/ M Risyal Hidayat

Komnas HAM mengungkap fakta Bharada E ternyata mengawal Irjen Ferdy Sambo dari Magelang. Foto buktinya ada. Jadi, siapa yang bohong.

Komnas HAM menerangkan isi rekaman CCTV terkait peristiwa baku tembak yang merenggut nyawa Brigadir J. Rekaman itu berisi soal perjalanan pulang rombongan Irjen Ferdy Sambo dari Magelang menuju Jakarta.

Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam, mengatakan Bharada E ada di dalam rombongan yang mengawal Irjen Ferdy Sambo. Sekadar informasi, Irjen Sambo bersama rombongan pulang ke Jakarta pada Jumat setelah mengantar anaknya pergi.

"Bharada E adalah salah satu yang berada dalam rombongan di Magelang menuju Jakarta, yang dalam sebuah video itu terekam juga datang dan melakukan PCR," ujar Anam dalam konferensi pers di kantornya, Rabu (27/7/2022).

Anam menyebutkan, dalam rombongan itu, juga ada istri Irjen Ferdy Sambo. Rombongan tersebut lalu melakukan tes PCR setelah pulang dari luar kota. "Termasuk PCR dengan Ibu Putri dan almarhum Yoshua. Ada penumpang yang lain juga," kata Anam.

Saat berjumpa dengan wartawan, Anam mengaku diperlihatkan 20 rekaman CCTV yang berisi video perjalanan dari Magelang sampai rumah singgah Irjen Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan (Jaksel).

Rekaman tersebut juga termasuk rekaman CCTV di RS Polri Kramat Jati. Dia mengatakan rombongan tersebut masih lengkap.

"Apa yang paling penting dalam video ini, di area Duren Tiga, video merekam ada Irjen Sambo, ada rombongan dari Magelang. Jadi Irjen Sambo masuk duluan, setelah sekian waktu terus ada rombongan baru pulang dari Magelang," papar Anam.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest