"Kami menduga pelaku dan korban saling kenal," kata AKBP Sumarni, Minggu (22/8/ 2021).

Foto Amelia Mustika Ratu, korban pembunuhan di Subang, Jawa Barat bergaya di mobil tempat menyimpan jasadnya.
Mengetahui hal itu, netizen pun dibuat geram. Mereka mendesak polisi untuk segera memeriksa sosok ini.
"Pacar amelia diperiksa juga itu,kok hpnya bsa dibuka kuncinya terus dihapus jejak digitalnya," sebut Romy Wibowo Chaniago melalui komentar salah satu unggahan Facebook.
"Nah bener paling HP jaman sekarang gak kebanyakan pakai kunci ya. Kok itu bisa tahu bisa buka HPnya," balas Andi Sugianto.
AKBP Sumarni, mengatakan, dari hasil otopsi sementara, tidak didapatkan adanya indikasi tindak pidana lain seperti rudapaksa yang ditujukan kepada ibu maupun anaknya tersebut.
"Kemudian kita juga melakukan pengecekan apakan terjadi persetubuhan atau tidak selaput dara masih utuh, jadi tidak ada indikasi persetubuhan disana," ujar AKBP Sumarni di Subang, Kamis (19/8/2021).
Dari hasil olah TKP dan otopsi sementara itu, Tuti dan Amalia Mustika Ratu meninggal dini hari.

Situasi halaman rumah korban pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat. Foto korban yang hilang jadi petunjuk.
"Diduga korban ini meninggalnya pukul 04.00 WIB sampai pukul 05.00 WIB pagi, kemudian yang ibunya diperkirakan 5 jam sebelumnya, jadi yang lebih dulu meninggal yaitu ibunya," kata Kapolres Subang AKBP Sumarni.