Follow Us

Makin Terjepit, KKB Lekagak Telenggen Masih Berani Ultimatum TNi Polri: Papua Akan Perang Serentak!

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 24 Mei 2021 | 09:08
Pertemuan TPNPB OPM di Intan Jaya saat Desember 2019. Kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua pimpinan Lekagak Telenggen terus terus terjepit karenan pergerakan pasukan gabungan TNI Polri.
dok. TPNPB OPM

Pertemuan TPNPB OPM di Intan Jaya saat Desember 2019. Kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua pimpinan Lekagak Telenggen terus terus terjepit karenan pergerakan pasukan gabungan TNI Polri.

Baca Juga: Dituding Jadi Mata-mata TNI, Intip Potret Suku Ngalum yang Hidup di Negeri Atas Awan Papua

Fakhiri mengungkapkan, Kuyawage akan menjadi lokasi yang dituju oleh Lekagak karena lokasi tersebut yang saat ini paling dekat dituju.

"Kalau tidak dia ke Intan Jaya, tapi kalau ke situ dia ambil risiko karena kita sudah tunggu di sana. Kalau dia memang hebat di naik ke gunung di belakang Cartensz menuju Ugimba, tapi itu kalau dia punya nyawa dobel dia bisa lewat situ," kata Fakhiri.

Baca Juga: Serang Pasukan TNI, Ini Foto Lamek Taplo Komandan KKB Ngalum Kupel

Pertemuan TPNPB OPM di Intan Jaya saat Desember 2019. Kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua pimpinan Lekagak Telenggen terus terus terjepit karenan pergerakan pasukan gabungan TNI Polri.
dok. TPNPB OPM

Pertemuan TPNPB OPM di Intan Jaya saat Desember 2019. Kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua pimpinan Lekagak Telenggen terus terus terjepit karenan pergerakan pasukan gabungan TNI Polri.

Fakhiri juga menyebut, Lekagak bisa saja lari menuju Kabupaten Paniai. Namun hal tersebut dipastikannya tidak akan mudah karena jumlah aparat keamanan di Paniai sudah cukup banyak.

"Paling tidak dia lewat belakang Beoga bisa ke Paniai, tapi kita sudah ingatkan Brimob di Paniai untuk waspada," kata Fakhiri.

Fakhiri juga menyatakan, pihaknya sudah mengingatkan anggota yang berada di beberapa titik di Kabupaten Puncak Jaya untuk mengantisipasi pergerakan KKB Papua. Selain di Kabupaten Puncak, personel TNI-Polri sedang melakukan pagar betis di Intan Jaya.

Baca Juga: TPNPB OPM Dicap Teroris, Mama Papua: Mereka Berjuang untuk Jaga dari Orang Jahat

’’Kami berharap di dua wilayah yang sering kacau (Puncak dan Intan Jaya, Red) bisa kami bersihkan. Setelah itu, baru kami mencari ke mana kelompok ini bergeser,” katanya kepada Cenderawasih Pos.

Fakhiri menjelaskan, di pos-pos yang sudah dibangun akan ditempatkan personel.

Selain itu, pihaknya akan membuat titik kuat untuk menekan mereka (KKB) supaya tidak kembali melakukan kejahatan di Kabupaten Puncak maupun Intan Jaya.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest