Atta berharap dengan honeymoon ke Bali, ia dan Aurel bisa menyegarkan pikirannya. “Aku mau istri aku refreshing dulu, lihat pantai,” tuturnya.
Lantas berapa biaya sewa private jet buat sekali terbang ke Bali?
Menurut Direktur Indojet Sarana Aviasi Stefanus Ganditarif sewa jet pribadi berkisar tarif Rp 300 juta untuk rute perjalanan dalam negeri.
"Untuk carter domestik seperti Jakarta-Bali tarifnya Rp 300 juta. Bali dan Jakarta merupakan sentrisnya, tapi ada juga untuk wilayah Sulawesi dan daerah lain di tanah air," ucap Stefan.
Biaya sewa private jet yang bikin geleng-geleng kepala itu sebetulnya bukan jadi masalah besar buat Atta Halilintar.
Maklum, menantu Anang dan Ashanty ini memang dikenal sebagai YouTuber dengan penghasilan fantastis.
Bahkan, Atta Halilintar pernah masuk dalam jajaran YouTuber dengan gaji tertinggi di dunia.
Bisa dibilang, Jokowi ingin menghargai dan memuliakan Atta sebagai pembayar pajak yang taat. Apalagi, jumlah uang yang disetorkan Atta tidak main-main.