Follow Us

Disambut Meriah Puluhan Ribu Pengikut Hingga Tokoh Nasional, Ahok Akhirnya Buka Suara Terkait Kepulangan Habib Rizieq Shihab ke Tanah Air

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 13 November 2020 | 06:07
Habib Rizieq Shihab pulang, fasilitas Bandara Soekarno-Hatta rusak saat penyambutan.
Tribunnews

Habib Rizieq Shihab pulang, fasilitas Bandara Soekarno-Hatta rusak saat penyambutan.

Fotokita.net - Disambut meriah puluhan ribu pengikut hingga tokoh nasional, Ahok akhirnya buka suara terkait kepulangan Habib Rizieq Shihab ke Tanah Air.

Kepulangan Habib Rizieq Shihab ke Indonesia setelah 3 tahun berada di Arab Saudi disambut puluhan ribu pendukungnya.

Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab tiba Indonesia pada Selasa (10/11/2020).

Setelah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang pukul 09.00 WIB, Habib Rizieq Shihab langsung menuju rumahnya di Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat.

Simpatisan Habib Rizieq Shihab pun berkerumun melakukan penyambutan baik di Bandara maupun di Petamburan.

Baca Juga: Kasus Habib Rizieq Dihentikan Mabes Polri, Mantan Anggota DPR Langsung Meradang: Tak Ada Alasan Polisi Untuk Tidak Menindaklanjuti

Setelah tiba di rumahnya, Habib Rizieq Shihab juga masih melakukan silaturahmi dengan banyak orang.

Hal itu terlihat dari siaran langsung akun YouTube Front TV.

Bahkan pada Selasa malam, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga ikut berkunjung ke rumah Habib Rizieq Shihab.

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Menteri Jokowi Salah Kalkulasi Jumlah Pengikut Habib Rizieq Shihab, Anggota TNI Ini Teriak Begini Sampai Kapendam Jaya Bikin Klarifikasi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dikabarkan sudah bertemu dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab hingga diajak minum teh di kediamannya kawasan Petamburan, Jakarta Pusat, pada Selasa (10/11/2020) malam.

Pertemuan Anies dan Rizieq diketahui lewat unggahan foto di akun media sosial Instagram Tengku Zulkarnain pada Rabu pukul 00.00 WIB.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest