Fotokita.net- Berdasarkan data resmi pemerintah,ada penambahan1.041 kasus virus corona baru di Indonesia.
Dengan begini, total kasus positifvirus corona di Indonesia ada sebanyak 43.803 kasus.
Lalu17.349 orang dinyatakan sembuh dan 2.373 orang lainnya meninggal dunia.
Data itu disampaikan olehJuru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto,Jumat (19/6/2020).
Dari1.041 kasus baru, di luar dugaan Sulawesi Selatan(Sulsel) menjadi provinsi dengan jumlah kasus terbanyak.
Menurut Yuri, ada tambahan207 kasus positif diSulawesi Selatan.
Data tersebut juga merupakan rekor baru bagi provinsi Sulawesi Selatan.
Sebab menjadi kasus baru harian tertinggi sejak pertengahan Maret 2020 lalu.
Dari 207 kasus baru, korban terbanyak adalah warga Kota Makassar yakni132 orang.
Disusul dari Luwu Timur (24 kasus),Bulukumba (20 kasus),Gowa (16 kasus), Maros (10 kasus), dan Pangkep (4 kasus).