Follow Us

Giorgio Ramadhan Siapa Sih? Foto Ulah Sopir Fortuner Sampai Jadi Perhatian Dubes Ukraina

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 15 Februari 2023 | 12:54
Siapa sih Giorgio Ramadhan? Foto sosok sopir Fortuner arogan sampai dikomentari Dubes Ukraina.
Istimewa

Siapa sih Giorgio Ramadhan? Foto sosok sopir Fortuner arogan sampai dikomentari Dubes Ukraina.

Baca Juga: Terlanjur Diamuk Giorgio Sopir Fortuner, Pengemudi Brio Sengaja Dicegah Keluar Mobil, Foto Wajahnya Muncul

Ulah Giorgio sopir Fortuner arogan yang mendapatkan perhatian dari Dubes Ukraina.
Istimewa

Ulah Giorgio sopir Fortuner arogan yang mendapatkan perhatian dari Dubes Ukraina.

Situs Myrotvorets merupakan situs lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang didirikan oleh politikus dan aktivis Ukraina Georgy Tuka.

Situs tersebut menuding Giorgio secara sengaja melanggar perbatasan negara Ukraina dengan tujuan menembus wilayah Ukraina yang diduduki oleh formasi geng teroris Rusia di Donbass. Giorgio dianggap berpartisipasi dalam propaganda anti-Ukraina.

Situs itu juga memuat foto wajah Giorgio Ramadhan yang tampak memakai baju militer Rusia dan berdiri berjejer dengan seorang pria yang menenteng bendera Rusia. Selain itu, situs ini juga memuat komentar Giorgio yang dianggap mendukung Rusia. Begini komentar Giorgio tersebut.

"Saya seorang mahasiswa di bidang yurisprudensi, belajar di pertukaran di Belanda. Dia datang ke Luhansk untuk mengikuti konferensi antifasis dan mengungkapkan solidaritasnya kepada masyarakat Donbass.

Foto tampang Giorgio Ramadhan dalam daftar orang yang dicari pemerintah Ukraina.
Istimewa

Foto tampang Giorgio Ramadhan dalam daftar orang yang dicari pemerintah Ukraina.

Indonesia dari mana saya berasal, pada tahap ini dalam keadaan semikolonial, dan demonstrasi pada 1 Mei adalah protes terhadap pemerintah, hari penderitaan rakyat, ketika banyak polisi yang menyerang orang-orang yang berpartisipasi dalam demonstrasi. Dan saya di sini untuk mendukung Anda," kata Giorgio seperti dikutip Myrotvorets.

Duta Besar Ukraina untuk Indonesia memberikan konfirmasi soal Giorgio yang disebut sebagai 'musuh Ukraina'. Ia menyebut jika Giorgio pernah masuk wilayah Ukraina yang diduduki Rusia.

"Berdasarkan peraturan Ukraina, adalah hal ilegal untuk mengunjungi teritori Ukraina yang diduduki. Dia pernah pergi ke sana," kata Dubes Ukraina untuk RI, Vasyl Hamianin, kepada awak media detik, Selasa (14/2/2023).

Berdasarkan catatan pemberitaan yang dikumpulkan Vasyl Hamianin, Giorgio mendukung pendudukan Rusia atas wilayah Ukraina, serta mendukung kemerdekaan Republik Rakyat Donetsk dan Republik Rakyat Luhansk.

Pada 2019, dia menyampaikan kepada Lugansk Media Centre bahwa penerbitan paspor Rusia untuk warga di area tersebut bakal membebaskan warga setempat dari isolasi.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest