
Foto seorang warga Sumedang, Yana Supriatna yang dikabarkan hilang di Jalan Cadas Pangeran, Sumedang, Jawa Barat dihujat
Namun, simpati netizen berubah menjadi murka saat mendengar Yana berhasil ditemukan dalam kondisi sehat.Yana ditemukan oleh Jajaran Satreskrim Polres Sumedang di wilayah Dawuan, Cirebon, Kamis sekitar pukul 16.00 WIB. Saat diamankan kondisi Yana dalam keadaan sehat dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan oleh petugas Satreskrim.
"Yang bersangkutan telah kita amankan, barusan dari tim kita dari Satreskrim sudah mengamankan yang bersangkutan di daerah Dawuan," unggkap Kabag Ops AKP Haryo Prastyo, Kamis (16/11/2021) malam.
Netizen murka karena mendapatkan kabar Yana sengaja menghilang lantaran terbelit masalah. Belum lagi, tim SAR juga menyebutkan kabar Yana hilang secara misterius adalah hoaks. "Sumpah plot twist sampe setan kena fitnah," tulis akun @tilaaag dengan kesal.
Foto Yana Cadas Pangeran dibanjiri hujatan.Ada netizen yang murka gegara Yana sudah berhasil membuat prank yang mengecoh netizen Tanah Air. "Satu negara kena prank si Yana," akun @pakne_ghanim mengamuk. Terlebih lagi, sejumlah paranormal dan indigo sudah turun gunung mencari Yana yang konon kabarnya dibawa dedemit alias jin.
Salah seorang netizen bernama Unni Soemardjo menuliskan kekesalannya di Facebook. "Ternyata si Yana ditemukan dalam kondisi sehat walafiat di Cirebon. Karena ketakutan, akhirnya dia menyerahkan diri pada pihak berwajib. Konyolnya, konon katanya apa yang dia lakukan hanyalah prank untuk istri tuanya semata. Sementara dia berada di Cirebon dengan istri keduanya."

Foto seorang warga Sumedang, Yana Supriatna yang dikabarkan hilang di Jalan Cadas Pangeran, Sumedang, Jawa Barat dihujat
Yana yang tercatat sebagai warga Dusun Babakan Regol, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan itu disinyalir sengaja menghilang karena punya masalah pekerjaan. Meski demikian, keterangan Yana masih berubah-ubah selama diperiksa oleh pihak kepolisian.
Supervisor Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan BPBD Kabupaten Sumedang, Rully Surya mengatakan Yana ditemukan kepolisian Kamis siang. "Menurut informasi (ditemukan) tadi siang. Kita menunggu dari pihak kepolisian benar apa enggaknya. Tapi bisa dipastikan sudah ketemu," kata Rully.
Rully mengatakan Yana dalam kondisi sehat. Ia pun langsung diberangkatkan petugas kepolisian Cirebon ke Sumedang. Kantor SAR Bandung resmi menghentikan pencarian Yana. Keterangan penghentian operasi disampaikan Kantor SAR Bandung melalui akun Instagram @basarnas_jabar.