Tak ingin komika Indonesia jadi liar dengan membicarakan hal-hal sensitif yang malah berujung kontraproduktif, Ramon Papana berusaha membenahi dunia stand up comedy dengan membetulkan dapurnya.
"Akhirnya saya, mungkin kita harus tertibkan dari dapurnya, dari open mic. Saya izinkan mereka bikin open mic di seluruh Indonesia dimanapun, di sekolahan, di kafe, gratis asal mereka berjanji tidak ngomong jorok, tidak politik, tidak SARA dan jadi benar-benar komedi," papar Ramon Papana yang merupakan pemilik hak paten open mic.
Sejumlah komika Tanah Air memang sempat berurusan dengan masalah hukum akibat lawakannya. Salah satunya adalah Ge Pamungkas yang dilaporkan ke Bareskrim Polri atas tuduhan penistaan agama, pada Kamis, 11 Januari 2018 silam.
Baca Juga: Pemerintah Gagal Berangkatkan Jamaah Haji 2021, Habib Rizieq Diminta Turun Gunung
(*)