Kini angin berada di kubu Biden terkait laporan bahwa Donald Trump yang menjadi petahana disebut telah menyepelekan pandemi virus Corona.
Donald Trump baru-baru ini mengakui, dia sengaja merendahkan betapa seriusnya ancaman yang ditimbulkan dari Covid-19.
Kabar itu muncul berdasarkan preview buku Rage, yang ditulis oleh jurnalis veteran Bob Woodward atas wawancara pada 19 Maret lalu.
Bahkan Trump tahu kalau Covid-19 ini jauh lebih mengerikan dari flu biasa.
"Itu adalah ancaman yang mengerikan. Bahkan lebih buruk dari flu yang kalian selama ini alami," kata dia pada 7 Februari.
Namun dalam wawancara dengan Woodward merujuk pada buku yang bakal terbit 15 September nanti, Trump mengaku sengaja merendahkan skala ancaman dari Covid-19 ini.
"Sampai sekarang saya berusaha merendahkannya."
"Karena saya tidak ingin menimbulkan kepanikan," ujar presiden berusia 74 tahun itu.

Pernyataan Donald Trump tentang dirinya dan istri, Melania Trump yang terinfeksi virus corona.