Follow Us

Apa Penyebab Kerusuhan Kanjuruhan yang Tewaskan 127 Orang? Kapolda Jatim Buka Suara

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 02 Oktober 2022 | 07:41
Ternyata begini penyebab kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang tewaskan 127 orang. Kapolda Jatim buka suara.
Istimewa

Ternyata begini penyebab kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang tewaskan 127 orang. Kapolda Jatim buka suara.

Fotokita.net - Apa penyebab kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur (Jatim) yang tewaskan 127 orang? Kapolda Jatim buka suara terkait hal ini.

Sebanyak 127 orang tewas dalam tragedi Stadion Kanjuruhan Malang usai laga Arema FC dan Persebaya. Sedangkan 180 lainnya kini dalam perawatan di rumah sakit.

Korban tewas terdiri dari suporter Arema FC dan anggota polisi. Lantas, apa penyebab kerusuhan di Stadion Kanjuruhan itu?

Kapolda Jatim Nico Afinta buka suara terkait tragedi Kanjuruhan yang membuat banyak pihak syok.

"Telah meninggal 127 orang, dua di antaranya anggota Polri," ujar Nico.

Nico mengatakan yang meninggal di dalam stadion ada 34 orang. Sementara korban yang lain meninggal di rumah sakit pada saat proses pertolongan.

"Yang meninggal di dalam stadion ada 34 kemudian yang lain-lain di rumah sakit pada saat proses penolongan," tandas Nico.

Ratusan suporter Arema FC turun ke lapangan. Mereka mengejar pemain karena kecewa dikalahkan Persebaya 2-3.

Baca Juga: Foto Tampang Haris Pertama yang Laporkan Ferdinand Hutahean Tersebar, Dituding Kapolresta Malang Jadi Dalang Kerusuhan

Ternyata begini penyebab kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang tewaskan 127 orang. Kapolda Jatim buka suara.
Istimewa

Ternyata begini penyebab kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang tewaskan 127 orang. Kapolda Jatim buka suara.

Laga Arema FC dan Persebaya digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (1/10/2022).

Beruntung aparat berhasil mengamankan pemain masuk ke ruang ganti seluruhnya. Meski demikian massa suporter yang turun ke lapangan semakin banyak.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest