Fotokita.net - Seorang wanita bernama Dini Nurdiani (27) yang dilaporkan hilang di bulan puasa lalu ditemukan tewas mengenaskan di Bekasi. Dini yang juga janda beranak satu itu pamit buka puasa bersama, namun tak pernah kembali ke rumah. Ini foto tampang pembunuh korban. Ternyata seorang perempuan berhijab.
Dini Nurdiani yang tercatat sebagai warga Cengkareng, Jakarta Barat menghilang sejak 26 April 2022 setelah berpamitan pergi untuk buka puasa bersama (bukber). Pihak keluarga telah melaporkan hilangnya Dini ini ke polisi.
Menurut Riyan Ismatullah, dia tidak mengetahui dengan siapa adiknya itu mengikuti buka puasa bersama pada 29 April 2022.
Riyan dan keluarga mengaku sudah ikhlas atas peristiwa itu dan menyerahkan segala urusan terkait kasus tersebut ke pihak berwenang."Terakhir itu kan dia pamit bukber. Cuma, pas ditanya bukber sama siapa, nggak dijawab. Harapannya, intinya, ikutin hukum, kan ada hukum yang bertindak, udah gitu aja. Insyaallah sudah ikhlas," kata Riyan.Lebih lanjut Riyan mengatakan jenazah Dini akan segera diambil di Rumah Sakit Polri dan akan dimakamkan di kampung halamannya di Bogor, Jawa Barat. Rencananya, jenazah Dini bakal dimakamkan pekan ini.
Pada 29 April 2022, Dini ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Jasad Dini ditemukan dengan kondisi mengalami luka tusuk.
"Ada luka tusuk," kata Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo saat dimintai konfirmasi, Sabtu (14/5/2022).Setelah jasad Dini ditemukan, polisi kemudian menangkap pelaku yang diduga sebagai pembunuh Dini."Pelaku sudah kami tangkap," kata Ardhie.Dini Nurdiani menghilang sejak 26 April 2022 usai mengaku pergi berangkat buka puasa bersama (bukber). Dini kini telah ditemukan tewas diduga dibunuh."Benar (ditemukan meninggal dunia)," sebut Kompol Ardhie Demastyo kepada awak media, Sabtu (14/5/2022).Ardhie menyebut jenazah Dini ditemukan tewas di Cibubur, Bekasi, Jumat (13/5/2022). Namun Ardhie belum menjelaskan secara detail terkait penemuan mayat Dini ini.
Namun Ardhie Demastyo belum menjelaskan secara detail terkait penemuan mayat Dini ini.

Jasad Dini Nurdiani janda cantik yang dilaporkan hilang di bulan puasa lalu tak boleh dilihat. Ternyata pembunuhnya perempuan berhijab.
"(Ditemukan) di Perumahan CBD Cibubur, Bekasi, di tanah kosong begitu," ucapnya.Ardhie menduga kuat Dini tewas dibunuh. Hasil visum, ditemukan sejumlah luka di bagian tubuhnya. "Iya, dibunuh," singkat Ardhie.