Follow Us

7 Foto Perbedaan Pesawat Kepresidenan Era Jokowi dengan Generasi SBY, Cikeas Ungkap Fakta Sebenarnya

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Selasa, 03 Agustus 2021 | 18:25
Foto perbedaan cat pesawat kepresidenan RI yang sudah berubah viral di media sosial.
Kolase @Adhimas_Aviation dan @PKUAviation

Foto perbedaan cat pesawat kepresidenan RI yang sudah berubah viral di media sosial.

Fotokita.net - Foto cat pesawat kepresidenan yang berubah menjadi warna merah viral di media sosial. Publik pun membandingkannya dengan warna biru yang sudah dimulai sejak generasi Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pihak Cikeas pun ungkap fakta sebenarnya di balik alasan warna biru itu.

Foto Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 atau BBJ 2 dengan kelir baru, yaitu merah dan putih menjadi perbincangan hangat sejak beredar di media sosial. Pengamat penerbangan Alvin Lie adalah salah satu orang yang mengunggah foto pesawat kepresidenan dengan warna merah hingga membuat heboh.

Penampilan baru pesawat kepresidenan itu pertama kali dibagikan oleh akun Instagram @adhimas_aviation.

Sebelumnya, pesawat itu berwarna biru muda yang menyerupai kelir langit. Kini, cat merah menjadi dominan berpadu dengan warna putih yang menutupi bodi pesawat.

Selain itu, di bagian depan pesawat tertulis 'Republik Indonesia'. Sedangkan di bagian belakang, ada gambar bendera Merah Putih.

Apabila kita lihat dalam 7 foto perbedaan pesawat kepresidenan era Jokowi dengan generasi SBY, desain pesawat tak banyak berubah dari sebelumnya. Perbedaan hanya terlihat dari cat biru muda yang berubah menjadi merah.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Kamera Mirrorless Buat Greysia Polii, Dijanjikan Bonus Rp 5 M Usai Sabet Emas di Olimpiade

Foto perbedaan cat pesawat kepresidenan RI yang sudah berubah viral di media sosial.
Alvin Lie

Foto perbedaan cat pesawat kepresidenan RI yang sudah berubah viral di media sosial.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono membenarkan bahwa Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 atau Pesawat BBJ 2 telah dicat ulang.

Dia mengungkapkan pengecatan pesawat BBJ 2 ini sudah direncanakan sejak 2019. Terkait dengan perayaan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 2020.

"Benar, Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 atau Pesawat BBJ 2 telah dilakukan pengecatan ulang. Pengecatan Pesawat BBJ 2 sudah direncanakan sejak tahun 2019, terkait dengan perayaan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia di tahun 2020. Proses pengecatan sendiri merupakan pekerjaan satu paket dengan Heli Super Puma dan Pesawat RJ," kata Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono, dalam keterangan tertulis, Selasa (3/8/2021).

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest