Follow Us

Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rajiun, Sempat Pamer Foto Mewah di Amerika, Ucapan Doyok Dikonfirmasi Kabar Duka Jadi Sorotan

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 01 Agustus 2021 | 13:23
Doyok sempat dikabarkan hidup mewah di Amerika. Ucapannya usai dikonfirmasi kabar duka jadi sorotan.
Instagram

Doyok sempat dikabarkan hidup mewah di Amerika. Ucapannya usai dikonfirmasi kabar duka jadi sorotan.

"Innalillahi wainna ilaihi rojiun ... Ikut turut berduka cita yang mendalam atas berpulangnya ke Rahmatullah malam ini ... Allahummagh firlahu warhamhu wa afihi wa' fuanhu ... semoga Allah subhanahu wata ala menerima amal ibadah , Diterangkan Kuburnya , Di Ampuni Segala Dosa dosanya Aamiin *Almarhum Rolly* putra Komedian Senior *mas Doyok Sudarmadji* dan menempatkan disisi Nya, bagi keluarga yang ditinggalkan semoga makin ditabahkan dengan kekuatan Iman dan Islam nya ... Aamiin Ya Robbal Alamin," bunyi pesan tersebut.

Kabar duka tersebut juga telah dikonfirmasi oleh Doyok. Ia membenarkan bahwa putranya itu meninggal dunia.

Baca Juga: Ini Foto Wajah Carina Joe, Peneliti Indonesia yang Temukan Cara Produksi Massal Vaksin AstraZeneca

Doyok sempat dikabarkan hidup mewah di Amerika. Ucapannya usai dikonfirmasi kabar duka jadi sorotan.
Instagram

Doyok sempat dikabarkan hidup mewah di Amerika. Ucapannya usai dikonfirmasi kabar duka jadi sorotan.

"(Iya) anak pertama dari ibu yang pertama, almarhum. Usianya 43," ujar Doyok saat dihubungi awak media, Minggu (1/8/2021).

Saat ini jenazah Rolly masih ada di RSUD Balaraja sedang dalam proses pemandian dan persiapan lainnya.

Almarhum Rolly direncanakan akan langsung dimakamkan siang ini menggunakan protokol Covid-19.

"Ini lagi dimandikan di RSUD Balaraja, nanti langsung dimakamkan kita ikut protokol aja," jelasnya.

Meski dirundung sedih, ucapan Doyok saat dikonfirmasi berita duka itu menjadi sorotan. Dia berusaha tegar meskipun dirundung duka.

Doyok mengatakan Rolly meninggal dunia bukan cuma karena terpapar COVID-19 saja. Sebelumnya, ia memang sudah memiliki penyakit penyerta.

"Sekarang kita ikuti prokes aja. Ternyata di-SWAB positif," tuturnya.

"Nggak ketahuan (sebelumnya), sakit biasa aja. Bukan meriang, Dia punya penyakit asam lambung. Sudah hampir sebulanlah," tukas Doyok.

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest