Follow Us

Profil Klemen Tinal, Wakil Gubernur Papua yang Meninggal Dunia di Jakarta, Pernah Jadi Karyawan Freeport

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 21 Mei 2021 | 09:39
Foto profil Klemen Tinal Wakil Gubenur Papua yang meninggal dunia di Jakarta, pernah bekerja di PT Freeport Indonesia
Kolase

Foto profil Klemen Tinal Wakil Gubenur Papua yang meninggal dunia di Jakarta, pernah bekerja di PT Freeport Indonesia

Fotokita.net - Berikut profil Klemen Tinal, Wakil Gubernur Papua yang meninggal dunia di rumah sakit di Jakarta. Dalam karirnya, Klemen Tinal sempat bekerja sebagai karyawan PT Freeport.

Kabar duka datang dari Pemerintah Provinsi Papua. Wakil Gubernur Klemen Tinal meninggal dunia di RS Abdi Waluyo Menteng, Jakarta, Jumat (21/5/2021).

Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal meninggal dunia di RS Abdi Waluyo Menteng, Jumat sekitar pukul 04.00 WIB. Belum diketahui penyebab meninggalnya Klemen Tinal.

Baca Juga: Serang Pasukan TNI, Ini Foto Lamek Taplo Komandan KKB Ngalum Kupel

Kabar duka ini dikonformasi oleh Wilhelmus Pigai, Ketua Komisi Informasi Papua.

Namun, diketahui bahwa Wagub Papua itu sudah berada di Jakarta dalam beberapa waktu terakhir untuk melakukan pengobatan.

Informasi tentang meninggalnya Klemen Tinal disampaikan oleh Wilhelmus Pigai, Ketua Komisi Informasi Papua.

Baca Juga: TPNPB OPM Dicap Teroris, Mama Papua: Mereka Berjuang untuk Jaga dari Orang Jahat

"Benar beliau meninggal dunia. Belum tahu (penyebab meninggalnya apa)," kata Wilhelmus seperti dilansir Tribunnews.com, Jumat (21/5/2021).

Pigai yang saat ini sedang bersama istri Klemen Tinal bersiap menuju Jakarta untuk mengurus jenazah Klemen Tinal.

"Sekarang saya sedang bersama istri beliau. Mau ke Jakarta, jenazah beliau akan dibawa ke Jayapura," katanya.

Baca Juga: Prajurit TNI Tertembak dalam Kontak Senjata, Lekagak Telenggen: Kalau Mau Perang Lawan Kami

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest