Follow Us

Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Sembuh dari Covid-19, Sinyorita Esperanza Mendadak Kehilangan Sosok Tercinta: Mohon Dimaafkan Atas Segala Khilaf

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 03 April 2021 | 07:06
Sinyorita Esperanza dan sang suami, Robby
Instagram, Tribun Seleb

Sinyorita Esperanza dan sang suami, Robby

Fotokita.net - Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, sembuh dari Covid-19, Sinyorita Esperanza mendadak bagikan kabar duka: semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah.

Pada awal Desember 2020, aktris sekaligus pembawa acara Sinyorita Esperanza membawa kabar tak sedap atas kesehatan dirinya.

Secara terbuka, wanita 38 tahun itu membenarkan dirinya positif terpapar virus covid-19.

Lewat akun Instagram pribadinya @sinyoritaesperanza pada Minggu (06/12/2020), ia juga menjelaskan tentang gejala yang dialaminya sebelum dinyatakan positif.

Baca Juga: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Cuma Selang Sebulan, Artis yang Sudah Jarang Terekspos Ini Kembali Kehilangan Sosok Tercinta: Semoga Husnul Khotimah

"Oke gaes mungkin ini malming terburukku ya. Jadi mundur ke belakang sedikit dah 5 hari an flu, tapi jujur flu biasa aja karena hujan terus dan aku gak kuat dingin," tulis Sinyorita.

Ia menjelaskan jika 3 hari sebelum dinyatakan positif, dirinya merasa demam dan indra perasa yang kurang tajam seperti biasanya.

Badan juga terasa pegal dan sakit, namun ia menyangka hal tersebut terjadi karena menstruasi.

Baca Juga: Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Pandemi Belum Berakhir, Warga Subang Mendadak Bagikan Kabar Duka Usai Lakukan Ini: Allahu Akbar!

"Nah 3 hari terakhir kemarin demam, tapi tiap malem doang pas mau tidur. Penciuman aman banget Alhamdulillah."

"Tapi mulut agak sedikit ba’al cuma masih bisa ngerasain enaknya makanan kok. Tadinya pas 3 hari lalu badan tiap tidur sakit2 gw fikir karena pegel2 and lagi haid juga," ceritanya.

Namun tak disangka beberapa hari setelahnya, Sinyo (seperti yang akrab dipanggil) merasakan sakit kepala dan demam yang membuat tubuhnya terasa sangat sakit.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest