Follow Us

Bak Kesabarannya Hilang, Anak Buah Jokowi Mati-matian Jaga Ekonomi 24 Jam, Presiden Malah Ancam Resuffle Kabinet Gegara Kerja Menteri Ini

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 28 Juni 2020 | 21:40
Presiden Joko Widodo berkunjung ke Pasar Tradisional Kecamatan Rogojampi, di Banyuwangi, Kamis (25/6/2020).
Biro Pers Sekretariat Presiden

Presiden Joko Widodo berkunjung ke Pasar Tradisional Kecamatan Rogojampi, di Banyuwangi, Kamis (25/6/2020).

Fotokita.net - Indonesia sedang menghadapi tantangan besar berupa pandemi Covid-19.

Penyebaran pandemi yang menyerang aspek kesehatan ini memberikan efek domino ke aspek sosial, aspek ekonomi, serta keuangan.

Pemerintah, Bank Indonesia, serta otoritas terkait mengaku telah mati-matian dalam menggelontorkan beragam kebijakan untuk menjaga perekonomian, seperti melakukan pembatasan aktivitas, penggelontoran stimulus, serta menggodok rencana new normal.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tiada Hujan, Deddy Corbuzier Tiba-tiba Buat Pengakuan Jujur di Depan Bos BNN, Pakai Narkoba yang Sama dengan Lucinta Luna

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani pun mengaku, usaha dalam menjaga perekonomian domestik ini menyita waktu, tenaga, dan pikirannya.

Ia mengungkapkan, walau ada kebijakan bekerja dari rumah atau work from home(WFH), malah membuatnya tak bersantai.

"Kerja 24 jam, tidak ada Sabtu, tidak ada Minggu, tidak ada libur. Nanti habis ini saya dengan Pak Perry juga harus rapat lagi," katanya, Sabtu (27/6) dalam acara Business Talk Series Sekolah Bisnis Institut Pertanian Bogor (SB-IPB).

Baca Juga: Dulu Punya Prestasi Mentereng Hingga Fotonya Jadi Viral, Mantan Menteri Jokowi Ini Jadi Petani Sayur di Antara Hutan Beton Jakarta, Sebentar Lagi Duduki Posisi Bergengsi di Perusahaan Mutinasional

Gubernur BI Perry Warjiyo sependapat dengan orang nomor satu dalam otoritas fiskal tersebut.

Kata Perry, bahkan kebijakan WFH seolah tidak berlaku lagi, karena rapat yang dilakukan bahkan bisa di manapun dan kapanpun karena lewat daring.

"Rapat terus. Di mana-mana. Tidak ada home, tidak ada office. Dimana-mana," timpalnya yang disambut gelak tawa oleh Sri Mulyani.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Latest