Fotokita.net -Isu narkoba di kalangan artis dan dunia hiburan Tanah Air belakangan ini mencuat kembali. Sederet nama beken terseret dalam pusaran kasus narkoba.
Publik pun terkejut saat polisi merilis hasil temuan narkoba yang melibatkan nama-nama kondang di depan kamera.
Coba saja kita sebut, sejumlah nama kondang itu sepertiRoy Kiyoshi, Tio Pakusadewo, Lucinta Luna, hingga aktor Dwi Sasono.
Sederet publik figur itu kini harus ditahan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Salah satu contohnya,Lucinta Luna yang mulai menjalani sidang lanjutan terkait kasus kepemilikan dan penyalahgunaan narkoba.

Lucinta Luna dan Abash silaturahmi lewat video call.
Sebelumnya juga Lucinta telah menjalani sidang perdananya pada akhir Mei lalu. Namun saat itu Lucinta tidak didampingi kuasa hukumnya.
Saat disinggung hal itu, Abash kekasihnya yang hadir dalam sidang itu enggan berkomentar banyak soal kuasa hukum Lucinta Luna.

Abash baru-baru ini menceritakan kondisi Lucinta Luna yang hampir 4 bulan mendekam di balik jeruji besi.