Follow Us

Diiringi Lagu Metal Favorit Jokowi, Lihat Foto-foto Aksi Cantik Tim Akrobatik di Hadapan Presiden Kita

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 05 Oktober 2019 | 09:54
Atraksi pesawat memeriahkan gladi bersih HUT ke-74 TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019).
KOMPAS.com

Atraksi pesawat memeriahkan gladi bersih HUT ke-74 TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019).

Fotokita.net - Pada 5 Oktober selalu diperingati sebagai kelahiran Tentara Nasional Indonesia (TNI). Berdasarkan keterangan resmi dari Pusat Penerangan Tentara Nasional Indonesia (TNI), tema HUT TNI kali ini yakni "TNI Profesional Kebanggaan Rakyat"

"Bertindak selaku komandan upacara adalah TNI AD, Kolonel Inf Sachono (Dirbinsismet Pusterad); TNI AL, Kolonel Mar Y Rudy Sulistyanto (Asops Dankormar); dan TNI AU, Kolonel Pnb Yostariza (Asops Kas Kohanudnas)," demikian bunyi keterangan pers itu.

Pada Kamis (03/10/2019) Tentara Nasional Indonesia (TNI) menggelar gladi bersih upacara parade dan defile dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-74 di Taxi Way Echo, Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Baca Juga: Jokowi Beri Titah, Akankah TNI Hukum Serdadu yang Diduga Berbuat Rasis Pada Mahasiswa Papua?

Atraksi pesawat memeriahkan gladi bersih HUT ke-74 TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019).
KOMPAS.com

Atraksi pesawat memeriahkan gladi bersih HUT ke-74 TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019).

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto telah memimpin langsung rangkaian gladi bersih yang digelar pada Kamis. Hadi didampingi KASAD Jenderal Andika Perkasa, KASAL Laksamana Siwi Sukma Adji, dan KASAU Marsekal Yuyu Sutisna.

Adapun pengucap Sapta Marga pria yaitu Letda Arh Pratam WF Hutagalung, Letda Laut Agung Yustiyan Prasetyo, dan Letda Lek Arief Ryan. Pengucap Sapta Marga wanita yaitu Letda Chk Rizka Ayu Rahmah, Letda Laut Risma Gusty Maria Simangunsong, dan Letda Kal Dewa Ayu Ardikna Suari.

Baca Juga: Ada 8 Kelompok Perusuh, Lihat Lagi Foto-foto TNI-Polri yang Beribadah Saat Aksi 21-22 Mei 2019

Atraksi pesawat memeriahkan gladi bersih HUT ke-74 TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019).
KOMPAS.com

Atraksi pesawat memeriahkan gladi bersih HUT ke-74 TNI di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (3/10/2019).

"Kekuatan pasukan parade berjumlah 6.806 personel terdiri dari lambang-lambang kesatuan 60 personel, Brigade Upacara I/Gabungan 980 personel (Drum Band Taruna Akademi TNI, Batalyon Upacara Pamen, Batalyon Upacara Pama," bunyi keterangan pers itu.

Kemudian, Brigade Upacara II/Taruna Akademi TNI 971 personel yang berasal dari Batalyon Upacara Taruna Akmil, Batalyon Upacara Taruna AAL, dan Batalyon Upacara Taruna AAU.

Baca Juga: Deretan Foto Humanis Polri - TNI Saat Aksi 22 Mei, Salat Tanpa Alas di Jalanan Hingga Santap Berbuka Bersama

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest