Follow Us

Sebelum Ikut Ferdy Sambo, Pamen Polri Ini Penuhi Nazar Sang Ayah Saat Tugas di Luar Jakarta, Kini Foto Sosoknya Disorot

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 10 September 2022 | 17:19
Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.
Youtube

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

Beruntung saat itu pengurus DKM Masjid masih berada di Masjid selepas sholat Tarawih, sehingga kedatangan istri orang nomor satu di Polres Subang itu langsung disambut oleh mereka.

“Beliau datang sendirian, atau hanya didampingi oleh supirnya. Tidak ada pengawalan layaknya beliau seorang istri Kapolres,”ucap Ketua DKM Masjid Subang Asri, Asep Saeful Kamal.

Kedatangan Ny. Diah itu, kata Asep, untuk silaturahim dan berbaur dengan warga setempat. Ada kesan, meskipun dirinya sebagai istri Kapolres, ia ingin diperlakukan seperti warga lainnya. Bahkan beliau sempat bilang, rumah dinasnya terbuka selebar-lebarnya bagi siapa saja yang mau silaturahim.

Bagi pengurus DKM, kedatangan Ny Diah Agus itu bisa menjadi berkah. Selain karena sudah dikunjungi oleh istri Kapolres, kedatangannya juga sekaligus menyerahkan bantuan untuk pembangunan Masjid.

Baca Juga: Karir Moncer di Divisi Propam Polri, Mimpi Kombes Agus Nurpatria Luluh Lantak Usai Masuk Klaster Perusak CCTV Ferdy Sambo, Foto Sosoknya Ikut Dicari

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.
Istimewa

Kombes Agus Nurpatria pamen Polri sebelum ikut Ferdy Sambo sempat memenuhi nazar sang ayah saat tugas di luar Jakarta.

“Beliau akan lakukan kunjungan ke beberapa masjid, seperti sekarang ini. Untuk silaturahim dengan warga sekitar,” terang Asep.

Saat berkunjung ke Masjid Perumahan Subang Asri, Ny Diah Agus sempat menyampaikan nazar untuk membangun sebuah Masjid di Subang. Nazar itu untuk ayah mertuanya atau ayah dari suaminya AKBP Agus Nurpatria yang wafat beberapa tahun lalu.

“Beliau masih mencari lokasinya, jangan sampai sudah dibangun tidak ada yang sholat di sana. Nantinya Masjid itu akan dikasih nama sesuai nama mertuanya, Arrohmat, ini nazar beliau,”tuturnya.

Lebih jauh, Asep menyampaikan kebanggannya atas sosok Ny Diah Agus tersebut. Ia juga mengapresiasi atas bantuan yang diberikan istri Kapolres Subang itu kepada Masjid Perumahan Subang Asri.

“Atas nama jamaah, saya sampaikan kebanggan atas yang dilakukan beliau dan menyampaikan terimakasih untuk suportnya kepada kami,” pungkasnya.

Baca Juga: 'Nama Baik Bapak Kamu yang Juga Polisi Kena Imbas' Tangis Anak Buah Ferdy Sambo Pecah Disentil Istri Bripka Ricky, Foto Sosoknya Ikut Dicari

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest