Fotokita.net - Artis Venna Melinda terus membagikan kebahagiaan bersama calon suaminya, Ferry Irawan di media sosial. Bersamaan dengan kabar bahagia itu, netizen terus menyentil pemasukan Ferry di foto prewedding Venna Melinda. Maklum, mantan istri Ferry Irawan, Anggia Novita bersaksi, "kerjaannya tidur terus di rumah."
Belakangan ini, kabar pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan menjadi topik hangat di jagat maya. Maklum, pasangan pesohor ini terus menebarkan kemesraan dalam perjalanan cinta mereka yang begitu singkat.
Netizen yang melihat foto prewedding Venna Melinda sampai dibuat baper. Sebab, Venna dan Ferry tanpa malu-malu mengeluarkan gestur sejoli yang benar-benar dimabuk asmara. Mereka terus mengumbar pose mesra di akun Instagram masing-masing.
Banyak di antara netizen yang memberikan komentar terus menyentil perihal pemasukan calon suami Venna Melinda itu. Tanpa basa-basi, netizen menanyakan pekerjaan yang dilakani Ferry Irawan agar bisa menafkahi calon istrinya kelak.
Terlebih lagi, Venna dan Ferry blak-blakan menyebuttotal biaya proses lamaran hingga pernikahan Venna dan Ferry sangat besar, sekitar Rp 1 miliar.Lamaranjuga pernikahan Venna Melinda dan Ferry Irawan akan digelar di Bali dan Jakarta.
Beberapa waktu lalu,Venna Melindamenyinggung soalmahar pernikahanyang bakal diberikanFerry Irawan. Itu seperti yang terlihat dalam tayangan di kanal YouTube Cumicumi.
Venna Melinda mengaku, tak minta mahar khusus ke Ferry Irawan. “Kan aku mahar saja enggak minta. Jadi, ya mahar sekemampuan Mas Ferry gimana,” kata Venna Melinda.
Sementara itu, Ferry Irawan meminta doa agar rencananya menikahi Venna Melinda bisa dimudahkan Tuhan. “Insya Allah doain saja yang menjadi goals kami di tahun 2022. Semoga Allah mempermudah semuanya,” ungkap Ferry Irawan.
Sahabat Venna Melinda sekaligus Wedding Organizer, Elma Theana menjelaskan rencana lamaranyang digelar berbarengan dengan hari ulang tahun Ferry. Persiapan acara ini sudah mencapai 90 persen persiapan di Jakarta.
Namun, untuk persiapan acara di Bali belum lengkap. Lantaran, kendala belum mengenal banyak vendor di Bali. Lebih lanjut, Elma mengatakan, tidak ada kendala dalam melakukan persiapan di Jakarta.
Elma Theana dan Dian Komalasari selaku wedding organizer pun membuat acara lamaran Venna dan Ferry Irawan yang berbeda dari biasanya. Selain itu, acara lamaran akan mempertemukan dua keluarga besar Venna dan Ferry yang belum pernah bertemu sebelumnya.
"Kita set acaranya bukan kayak acara lamaran-lamaran biasa gitu, jadi ada sedikit entertain-nya ya, ada syukurannya juga. Lamaran dua keluarga aja, tapi juga mengundang rekan dan sahabat," tutur Elma.
"Rangkaian acaranya mungkin lebih ke pengenalan keluarga. Karena secara keluarga besar, dari pihak Mas Ferry dan Mbak Venna ini belum ada pertemuannya," lanjut Dian. Dalam kesempatan tersebut, Elma mengungkap, acara lamaran hingga pernikahan ditaksir mencapai hampir Rp 1 miliar.
"Alhamdulillah sih, sejauh ini banyak orang yang bekerja sama ya untuk mendukung Venna dan Ferry sampai hari H ya. Alhamdulilah nilainya juga udah cukup fantastis juga sih ya, udah mencapai 1 miliar," ucap Elma.

Banyak netizen berspekulasi terhadap Ferry Irawan lantaran dinilai tak memiliki pekerjaan. Mantan istrinya beri pernyataan menohok.
"Kalau dihitung dari mulai persiapan prewedding, lamaran, serta ada siraman dan pengajian. Juga selanjutnya ada akad nikah di Bali dan juga resepsi di Bali, selanjutnya upacara adat Sunda, dan resepsi," sambung Dian.
Dian menuturkan, untuk biaya lebih banyak berasal dari nilai barang endorse yang dihitung secara materi. "Alhamdulillah sih, rejeki untuk Venna dan Ferry ya dari Allah, lewat referensi dari kami. Mereka tuh udah diberikan rejeki yang luar biasa ya, mulai dari gedung, dekorasi, baju pengantin, makeup, dan lain-lain tuh semuanya ini (endorse) ya," ujar Dian.
Meski begitu, baik Venna maupun Ferry tetap mengeluarkan biaya untuk beberapa hal. "Cuma memang tetep aja ada biaya-biaya yang dikeluarkan, yang keluar biaya kan yang pasti operasional, hantaran-hantaran harus dibeli."
"Jadi nggak semuanya hantaran itu endorse, enggak, ada yang mereka beli juga. Mereka belanja, mahar Ferry yang menyiapkan, biaya tiket juga. Kita udah sounding, mana aja yang biaya dikeluarkan," lanjut Elma.
Sementara itu,Athalla Naufal syok saat tahu Ferry Irawan harus meminta uang pada Venna Melinda ketika ada keperluan. Adik Verrell Bramasta pun dapati fakta.
Memang, kebahagiaan tengah melanda Ferry Irawan dan Venna Melinda. Mereka akan segera menikah. Berbagai hal tentang Ferry Irawan dan Venna Melinda pun dikulik. Mulai dari masa lalu hingga keuangan masing-masing.
Nah, belum lama ini terkuak fakta mengejutkan soal finansial Ferry Irawan yang membuat Athalla Naufal syok. Awalnya, Athalla Naufal anak Venna Melinda menyentil soal keuangan calon ayah sambung.
Terlebih Ferry Irawan beberapa waktu lalu hanyalah pengangguran. Namun kondisinya kini telah berbeda. Baru-baru ini, Venna Melinda mengaku bahwa dirinya memegang semua uang Ferry Irawan, meski belum menikah.

Banyak netizen berspekulasi terhadap Ferry Irawan lantaran dinilai tak memiliki pekerjaan. Mantan istrinya beri pernyataan menohok.
Akibatnya, ketika ada keperluan, Ferry Irawan harus meminta uang dulu pada Venna Melinda. Ini karena Ferry Irawan tak memegang uang hasil kerjanya karena dikelola Venna Melinda.
Terang saja, keputusan Ferry Irawan itu justru membuat Athalla Naufal kebingungan, bahkan syok. Namun di balik itu semua, Venna justru makin yakin menikahi Ferry lantaran merasa mendapat kepercayaan besar. Hal ini dituturkan keduanya saat ditemui di sela fitting baju untuk rangkaian pernikahannya, Minggu 6 Februari 2022.
Dilansir kanal YouTube TRANS7 Lifestyle via TribunWow , Venna menuturkan hal yang membuatnya yakin pada Ferry. Menurut ibunda Verrell Bramasta tersebut, Ferry percayakan semua penghasilannya dipegang Venna.
Putra Venna yang mengetahui hal tersebut justru menyatakan protes pada Ferry. "Alhamdullilah sekarang saja semua honor dikasih ke aku," kata Venna. "Sampai Athalla tanya, 'Loh, jadi Om Ferry pegang apa?', 'Ya aku minta sama mama kamu'."
Mendapat kepercayaan semacam itu, Venna pun merasa diberi tanggung jawab besar terhadap Ferry. "Jadi itu buat aku sih bentuk tanggung jawab, itu juga yang membuat aku lebih yakin," ungkap Venna.
"Ya kalau ditanya jumlah itu enggak penting, karena buat aku trust-nya orang amanah kan buat aku. Jadi aku disuruh manage uang yang ada, entah nanti beli rumah, beli mobil, untuk anak, itu tergantung aku semua. Tapi intinya dia benar-benar enggak pegang apa-apa, aku yang manage."
Menurut Venna, Ferry sudah sangat percaya pada kemampuannya mengelola keuangan. Ia pun berjanji tak akan menyia-nyiakan kepercayaan tersebut dan berusaha memenuhi ekpekstasi sang calon suami.
"Aku yang sekarang jadi manajer, cuma bedanya manajer ambil 20 persen, aku semuanya kayaknya, 100 persen," kekeh Venna. "Karena Abi percaya sama aku, enggak mungkinlah aku menyalahgunakan uangnya Abi. Dia menganggap aku pintar memanage keuangan."
Di sisi lain, Ferry Irawan mendapat pesan khusus dari Verrell Bramasta. Sebagai anak, Verrell berpesan pada Ferry Irawan agar menjaga sang ibunda. Apabila Venna marah, Verrell Bramasta meminta Ferry untuk menenangkan, bukan justru pergi.
Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Intens Investigasi, Rabu (2/1/2022). "Yang paling penting aku minta tolong sama Om Ferry untuk jaga mama, tolong jangan tinggalin mama dalam keadaan apapun," kata Verrell. "Ketika misalnya mama dalam keadaan sakit, atau ketika mama lagi marah, tolong jangan tinggalin dia."
"Tapi ada lah buat mama, tolong tenangin mama, dan tolong jadi orang yang akan selalu ada buat mama," paparnya. Ia pun hanya bisa mendoakan yang terbaik untuk hubungan Venna Melinda dan Ferry Irawan.
Namun, di sisi lain Verrell Bramasta menolak uang pemberian dari Ferry.Verrell menilai dirinya dan sang adik, Athalla Naufal sudah mandiri dan tidak perlu diberikan uang oleh Ferry Irawan. "Pada dasarnya kita semua apapun keputusannya kita mendukung mama, mendoakan mama," ujar Verrell Bramasta.
"Dan Om Ferry nggak usah khawatir kayak cari uang untuk aku, Athalla, maksudnya terima kasih, tapi nggak usah. Karena aku sama Athalla juga udah dewasa. Aku udah cukup mandiri untuk menghidupi diri aku," sambungnya.
Meski banyak pihak yang menentang dan menghujat, Venna Melinda dan Ferry Irawan tak gentar untuk membangun mahligai rumah tangga. Banyak netizen berspekulasi kepada Ferry Irawan lantaran dinilai tak memiliki pekerjaan alias pengangguran. Netizen berpikir bahwa Ferry akan menumpang hidup ke Venna Melinda.
Namun, hal itu ditepis oleh Venna. Ia yakin bahwa calon suaminya itu akan diberikan rezeki oleh Tuhan. "Aku tahu banget saldo terakhir dia. Aduh ya ampun, aku sampai gak nyangka. Makanya aku bilang ke dia ngapain sih. Aku jadi tambah yakin, insya Allah kalau ke depannya Abi dikasih rezeki yang banyak, pastilah aku disenengin," ujar Venna Melinda.
Baca Juga: Foto Ferry Irawan Cium Kaki Ibu Kadung Tersebar, Venna Melinda Mendadak Akui Siap Mundur
Di sisi lain, kini Ferry Irawan bak punya harapan baru. Ferry Irawan yang dulunya pengangguran, kini mulai syuting kembali.
Saking derasnya rezeki yang didapat, Ferry Irawan terang-terangan sebut aliran rezekinya justru makin lancar.
Menurut Ferry Irawan, rezekinya mengalir deras karena ia memiliki niat baik terhadap ibu dari Verrell Bramasta itu.
"Aku dengan niat baik ya tiba-tiba jalan (rezeki) ada aja sih. Pokoknya ibaratnya Alhamdulillah sekarang tuh banyak banget kesempatan," jelasnya. Tak hanya kembali syuting, Ferry Irawan itu akui mendapatkan peluang bisnis dari teman-teman lamanya.
"Selain syuting, ada beberapa peluang bisnis, kemarin baru ketemu temen-temen juga yang mereka kontak aku lagi," tuturnya.
Di sisi lain, mantan istri Ferry Irawan, Anggia Novita menyebutkan bahwa mantan suaminya itu adalah pengangguran yang membuat dirinya mengemis job ke para petinggi TV.
“Mungkin ini dari Ferrynya sendiri karena nggak dapet syuting. Saya sampe minta-minta ke semua direktur TV, tolong dong ajak suami saya syuting. Karena saya liat dia gak ada syuting, kerjaannya tidur terus di rumah,” ungkap Anggia Novita.
(*)