Follow Us

Alami Penggumpalan Darah di Kepala, Ini Foto Luka AKBP Dermawan yang Dipukul Anggota Pemuda Pancasila dengan Benda Tumpul

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Jumat, 26 November 2021 | 12:09
Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Dermawan Karosekali mengalami penggumpalan darah di kepalanya.
Istimewa

Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Dermawan Karosekali mengalami penggumpalan darah di kepalanya.

Fotokita.net - Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Dermawan Karosekali mengalami penggumpalan darah di kepalanya. Pamen Polri ini dipukul sejumlah anggota Pemuda Pancasila (PP) mengamankan aksi demo di depan gedung DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021).

Aksi unjuk rasa anggota Pemuda Pancasila di depan Gedung DPR lantaran mereka menuntut permintaan maaf secara langsung dari politikus PDI Perjuangan Junimart Girsang. Pernyataan Junimart sebelumnya telah memicu kemarahan petinggi Pemuda Pancasila.

Demo Pemuda Pancasila yang digelar mulai Kamis siang itu berlangsung lancar. Mereka terus menyuarakan aspirasi di depan pagar kompleks patrlemen Senayan itu. Sejumlah anggota kepolisian tampak berjaga-jaga di sekitar massa yang terus berkumpul.

Sayangnya, pada Kamis sore, suasana mendadak ricuh. Sejumlah anggota Pemuda Pancasila terekam kamera berlarian mengejar seorang anggota polisi. Bukan hanya mengejar, mereka juga tampak memukuli polisi yang terus berlari menjauhi kerumunan massa. Polisi ini akhirnya bisa lolos setelah pergi dengan membonceng sepeda motor.

Foto polisi yang dikeroyok anggota Pemuda Pancasila kemudian viral. Informasi pengeroyokan ini membuat Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran murka. Dia turun tangan langsung membubarkan aksi demo Pemuda Pancasila. Belakangan, polisi yang dikeroyok anggota Pemuda Pancasila adalah AKBP Dermawan Karosekali.

Baca Juga: Dipicu Masalah Sepele, Foto AKBP Dermawan Dikeroyok Anggota Pemuda Pancasila Viral, Petinggi Polda Metro Geram Lihat Kondisinya Sekarang

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat mengatakan pihaknya telah menangkap satu orang pelaku yang terlibat pengeroyokan terhadap AKBP Dermawan Karosekali.

Tubagus mengatakan pelaku tersebut adalah anggota Pemuda Pancasila. Dia diamankan dari lokasi aksi massa. "(Pelaku pengeroyok) kan ditangkap di acara PP dan berseragam PP," tutur Tubagus Ade menjelaskan identitas pelaku adalah anggota Pemuda Pancasila.

Polisi saat ini masih mengembangkan pemeriksaan terhadap pelaku tersebut untuk mencari pelaku lainnya. "Kepada yang bersangkutan saat ini masih terus dikembangkan." ucap Tubagus.

Polda Metro Jaya telah menetapkan 15 tersangka terkait demo Pemuda Pancasila yang berakhir ricuh itu. Mereka ditetapkan sebagai tersangka karena kedapatan membawa senjata tajam saat demo.

Untuk diketahui, ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1998 tentang Kebebasan Penyampaian Pendapat di Muka Umum, diatur pada Pasal 9 ayat (3), peserta aksi dilarang membawa barang yang membahayakan keselamatan nyawa orang.

Baca Juga: Foto AKBP Dermawan Dikeroyok Anggota Pemuda Pancasila Bikin Kapolda Metro Murka, Pemicunya Masalah Sepele Ini

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest