Follow Us

Unggah Foto Bareng di Hari Valentine, Ini Alasan Dokter Tirta Ogah Rujuk dengan Mantan Istrinya: Tolong Hargai Kami!

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 11 Juli 2021 | 09:55
Foto bareng dokter Tirta dengan mantan istrinya,  dokter Medisca Rhoza. Dokter Tirta blak-blakan sebut ogah rujuk karena alasan ini.
Instagram

Foto bareng dokter Tirta dengan mantan istrinya, dokter Medisca Rhoza. Dokter Tirta blak-blakan sebut ogah rujuk karena alasan ini.

Fotokita.net - Dokter Tirta sempat membuat publik terkejut. Rupanya, ia sudah pernah membina rumah tangga. Namun, dokter Tirta blak-blakan ogah rujuk dengan mantan istrinya, dokter Medisca Rhoza. Ini alasannya.

Dokter Tirta sebelulnya sudah berupaya keras menyembunyikan kehidupan pribadinya dari sorotan publik. Namun, lantaran sosoknya semakin populer, privasi dokter Tirta ikut dikulik netizen.

Hasil penelusuran netizen itu yang membuat dokter Tirta geram. Sebab, masa lalu pemilik nama lengkap Tirta Mandira Hudhi itu terkuak. Dokter Tirta pernah membina rumah tangga dengan sesama dokter yang bernama dokter Medisca Rhoza. Dari pernikahannya itu, dokter Tirta dikaruniai dua anak laki-laki yang meggemaskan.

Baca Juga: Air Rebusan Bawang Putih Sembuhkan Covid-19, Ini Fakta Sebenarnya

Pada Hari Valentine 14 Februari lalu, mantan istri dokter Tirta, Medisca Rhoza mengunggah foto bareng mereka melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Netizen pun dibuat heboh.

Sejak menjadi relawan Covid-19, wilayah privasi dokter Tirta memang membuat penasaran. Terlebih lagi, dokter Tirta kerap mengeluarkan pernyataan kontroversial. Contohnya, ketika dia melontarkan pernyataan tentang virus corona yang telah ditunggangi oleh kepentingan politik antara Pemprov Jawa Timur dan Pemkot Surabaya.

Dokter berusia 29 tahun ini membeberkan bukti adanya pengubahan data yang disebutnya didapat dari staf humas Pemkot Surabaya bernama Tito Adam.

Baca Juga: PPKM Adalah Singkatan Apa? Berikut Aturan yang Direvisi Pemerintah

Sudah pasti, pernyataan dokter Tirta membuat panas telinga para pihak yang ditudingnya. Sampai akhirnya, kehidupan pribadi dokter Tirta dikuliti netizen.

Dokter Tirta diketahui merupakan seorang mualaf. Dia memutuskan memeluk agama Islam sejak 2011. Di akun YouTube Masjid Agung Al Azhar, dokter Tirta mengaku lahir dari orangtua beda agama, ayahnya beragama Islam sementara ibunya yang beretnis Tionghoa adalah non-Muslim.

Sejak lahir, dokter Tirta adalah seorang atheis. Kondisi tersebut berlangsung sampai menginjak bangku kuliah. Sang ayah sempat memintanya untuk mengikuti agama sang ibu. Sampai akhirnya, dia tertarik memeluk agama Islam setelah mengalami banyak peristiwa.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest