Saat ditemui TribunSolo.com, Selvi berharap pencalonan suaminya berjalan lancar, termasuk saat kontestasi Pilkada Solo hari ini.
"Semoga lancar," kata dia singkat
"Semoga hasilnya membawa yang terbaik untuk semua," imbuhnya.

Ibunda Selvi Ananda, Sri Partini sedang mencium pipi Ibu Negara, Iriana Joko Widodo, disaksikan oleh Presiden Joko Widodo, sang anak Gibran Rakabuming Raka dan istrinya, Selvi Ananda.
Sosok Gibran Rakabuming Raka tentu tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.
Ia merupakan pengusaha sekaligus putra sulung Presiden Joko Widodo.
Tak cuma jadi pengusaha, suami Selvi Ananda tersebut kini juga melebarkan sayapnya menjadi seorang politikus.
Tak main-main, ia bahkan mencalonkan diri menjadi Kepala Daerah Solo bersama Teguh Prakoso sebagai calon Wakil Wali Kota Solo.
Baca Juga: Alhamdulillah, Akhir Desember Pensiunan PNS Terima Transferan Uang Kaget, Simak Cara Mencairkannya
Ditemani sang istri, Selvi Ananda, Gibran menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.
Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda diketahui mencoblos di TPS Kampung Tirtoyoso, Jalan Kasuari No 3, Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo pada Rabu (09/12/2020).