Follow Us

Gempa Rangkasbitung Terasa Hingga Jakarta dan Sekitarnya, Banyak Warga Laporkan Rasanya Bergoyang Naik Turun, Begini Kata Ahli

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 08 Juli 2020 | 08:14
Ilustrasi gempa bumi
Ilustrasi gempa bumi. (AFP) via KOMPAS.com

Ilustrasi gempa bumi

Fotokita.net - Pada Selasa (7/7/2020) pukul 11.44 WIB, gempa berkekuatan M 5,4 mengguncang wilayah Rangkasbitung, Banten.

Berdasarkan hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika ( BMKG), parameter update gempa itu terpantau dengan magnitudo 5,1.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Rahmat Triyono, ST, Dipl Seis, MSc menyebutkan bahwa episenter gempa bumi terletak pada koordinat 6,70 LS dan 106,15 BT.

Baca Juga: Guncangannya Terasa Kencang Hingga Bikin Panik Warga Jakarta dan Sekitarnya, BMKG Ungkap Penyebab Gempa Rangkasbitung

Lokasi tepatnya berada di darat pada jarak 18 km arah barat daya Rangkasbitung, Banten, pada kedalaman 87 km. Gempa ini pun dirasakan di sejumlah wilayah, termasuk Jakarta.

Diwartakan sebelumnya, beberapa orang yang merasakan gempa ini mengaku seperti tertarik ke bawah.

Baca Juga: Jangan Pernah Minum Teh Berbarengan dengan Obat, Jika Tak Ingin Hal Mengerikan Mengintip Tubuh Kita, Begini Penjelasan Ahli

"Rasanya kayak nyungsep masuk," kata Palupi yang berada di Rawa Kolong, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, merasakan gempa itu.

"Iya, gede ini. Berasa di Depok," kata Kristianto Purnomo.

Gempa kali ini terasa berbeda, bukan bergoyang, tetapi seperti naik turun. Hal ini dirasakan oleh Shinta yang tinggal di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, lantai 7.

Baca Juga: Dipecat dari Akademi Militer Hingga Luntang-lantung ke Jakarta, Edhy Prabowo Jadi Sorotan Sehabis Obrak-abrik Kebijakan Susi Pudjiastuti, Inilah Daftar Kekayaan Sang Menteri KKP

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Latest