Follow Us

Sempat Lolos dari Kasus Narkoba, Rupanya Ria Irawan Pernah Lakukan Hal yang Tak Disangka Ini Sehabis Kencan dengan Raja Rock Dunia

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Senin, 06 Januari 2020 | 10:07
Ria Irawan bersama Mick Jagger
Twitter/Adib Hidayat

Ria Irawan bersama Mick Jagger

Fotokita.net - Pada Senin (6/1/2020) sekitar pukul 04:00 WIB artis senior Ria Irawan meninggal dunia.

Meninggalnya Ria Irawan dibenarkan oleh sang suami, Mayky Wongkar saat dihubungi melalui sambungan telepon.

Baca Juga: Sang Adik Bertahun-tahun Lawan Penyakitnya Hingga Akhirnya Tutup Usia, Kakak Ria Irawan Ini Rupanya Pernah Curhat Tentang Cobaan Lain yang Mendera Keluarga Besar Artis Senior Itu

“Iya barusan (meninggal), pas azan subuh,” ucap Mayky sembari terisak.

Ria Irawan mengembuskan napas terkahir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Mayky juga menyebut kondisi Ria Irawan sudah kritis.

Hingga saat ini, sang suami tengah mengurus keperluan almarhumah. “Memang sudah kritis, Mas,” ucap Maykay.

jenazah Ria Irawan tiba di rumah duka di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pukul 07.30 WIB, Senin (6/1/2019).
Annisa Dienfitri/Grid.ID

jenazah Ria Irawan tiba di rumah duka di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pukul 07.30 WIB, Senin (6/1/2019).

Sosok aktris senior Ria Irawan memang fenomenal. Perempuan cantik ini memang beberapa kali bikin kontroversi pada masa jayanya di era 80an - 2000an.

Baca Juga: Ria Irawan Meninggal Dunia, Inikah Jawaban Atas Ramalan Roy Kiyoshi Itu: Ada Artis Senior Perempuan Berpulang Tahun 2020

Kejayaan Ria Irawan bermula pada tahun 1985. Ketika itu anak dari aktris senior Ade Irawan ini meraih Piala Citra sebagai Aktris Pendukung Terbaik saat berperan dalam film Bila Saatnya Tiba.

Berikutnya ia kembali mendapat Piala Citra pada 1988 sebagai Pemeran Pendukung Wanita Terbaik dalam film Selamat Tinggal Jeanette.

Mayky Wongkar dan Ria Irawan
Warta Kota/Junianto Hamonangan

Mayky Wongkar dan Ria Irawan

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest