Fotokita.net– Tingkah cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang pertama, Jan Ethes Srinarendra selalu menjadi perbincangan warganet. Polah Jan Ethes yang lucu berhasil membuat publik gemas. Akibatnya, Jan Ethes jadi cucu kesayangan warganet.
Apabila kita kilas balik, sejak lahir, Jan Ethes Srinarendra sudah menjadi 'media darling'.Apapun yang dilakukan oleh cucu pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini selalu menarik perhatian semua orang.
Bahkan, bukan hanya warganet yang gemas, Annisa Pohan, istri Agus Harimurti Yudhoyono juga terlihat geregetan sewaktu keduanya berjumpa di dalam upacara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus lalu.

Momen bertemunya Jan Ethes dengan Annisa Pohan.

Momen keakraban antara Annisa Pohan dengan cucu Presiden Jokowi, Jan Ethes di Halaman Istana Merdeka, Sabtu (17/8/2019).
Pada Kamis (6/6/2019) Presiden Jokowi bersama Jan Ethes, menyaksikan pembagian paket sembako untuk masyarakat Yogyakarta di Istana Kepresidenan Gedung Agung.Keduanya menyaksikan pembagian paket sembako dari dalam pagar Istana Kepresidenan Gedung Agung Yogyakarta.
Usai menyaksikan pembagian paket sembako, Jokowi bersama Jan Ethes berjalan menuju ke halaman Gedung Agung.
Baca Juga: Jokowi Beri Titah, Akankah TNI Hukum Serdadu yang Diduga Berbuat Rasis Pada Mahasiswa Papua?
Jan Ethes tampak ceria berlari-larian mendahului, meski sesekali kembali lagi mendekati Jokowi.
Di sana, Jokowi juga menyaksikan pembagian paket sembako bagi masyarakat. (Wijaya Kusuma)
Lihat video selengkapnya di bawah ini: