Follow Us

Percaya Tidak, Sarjana Skotlandia Ini yang Berikan Nama Indonesia untuk Deretan Pulau di Khatulistiwa

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 25 Agustus 2019 | 08:52
Pemandangan Indonesia di malam hari dilihat dari Stasiun Luar Angkasa Internasional.
NASA

Pemandangan Indonesia di malam hari dilihat dari Stasiun Luar Angkasa Internasional.

Fotokita.net - Kata tunggal 'Indonesia' telah menandakan jalan dan sejarah panjang yang rumit bagi bangsa ini.

Semua ini berkaitan dengan perjuangan untuk kemerdekaan, identitas nasional, dan politik yang meyatukan berbagai ras dari seluruh wilayah dalam satu identitas bernama 'Indonesia'.

Baca Juga: Tak Lagi Hidup Berpindah di Belantara, Suku Terasing yang Tak Bisa Bahasa Indonesia Ini Ikut Upacara dan Perayaan Kemerdekaan

Sebelum membahas bagaimana Indonesia memperoleh namanya, jauh sebelum merdeka, banyak negara di dunia memanggil Indonesia dengan sebutan berbeda-beda.

Orang-orang Cina misalnya, mereka menyebut Indonesia dengan sebutan Nan-hai, yang berarti kepulauan Laut Selatan.

Peta Indonesia
naruedom/Thinkstock

Peta Indonesia

Lalu, orang-orang dari India menyebutnya Dwipantara, sementara orang-orang Arab menyebutnya Jaza'ir al-Jawi, atau kepulauan Jawa.

Nama-nama tersebut merujuk pada suatu wilayah dengan kepulauan yang terbentang jauh nan luas.

Baca Juga: Cerita Sukses Terapi Autisme, Bedakan Foto-foto Anak Sulung Dian Sastro yang Dulu Jarang Menatap Lensa Kamera dan Kini Gagah dalam Foto

Bendera Indonesia.
Pixabay

Bendera Indonesia.

Lain pula dengan Eropa, mereka punya cara pandang sendiri dalam menyebut Indonesia.

Sebagai sebuah tanah yang eksotis dan membentuk satu etinitas, mereka menyebutnya 'Hindia', atau terkadang disebut dengan 'Hindia Timur'.

Source : intisari online

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest