Apabila kamu berangkat dari arah utara-barat, seperti Grabag, Ambarawa, atau Temanggung, pasang tujuan Google Maps di Ketep Pass, kemudian Balai Desa Wonolelo, baru ke Negeri Khayangan.
3. Berangkat saat cuaca cerah
Salah satu keindahan Negeri Khayangan adalah pemandangan alamnya yang luar biasa. Keindahan inilah yang membuatnya viral, sejak jadi Tol Khayangan.
Berada di lereng Gunung Merbabu, jalan ini seolah benar-benar menuju ke langit atau khayangan.
Panorama Gunung Merapi dan Perbukitan Menoreh juga akan terlihat dengan indah ketika cuaca cerah.
4. Kunjungi tempat wisata di sekitarnya
Tol Khayangan bukan satu-satunya tempat wisata yang ada di wilayah Kecamatan Sawangan, Magelang yang ternyata punya banyak tempat menarik.
Kunjungi pula tempat wisata sekitar Negeri Khayangan, seperti Air Terjun Kedung Kayang, Ketep Pass, atau Grojogan Kapuhan.
Baca Juga: Sambil Ngabuburit Foto Gaya Eropa, 4 Tempat Wisata di Lembang Bandung Wajib Dikunjungi

Foto lanskap indah di Negeri Khayangan tempat wisata hits Magelang yang cocok buat ngabuburit.
5. Siapkan uang selain untuk tiket masuk
Jika ingin berkunjung ke Negeri Khayangan, harga tiketnya adalah Rp 10.500 saat hari biasa dan Rp 13.000 ketika libur.