Fotokita.net - Brigjen Agus Budiharta Kepala Puslabfor Bareskrim Polri yang tinggal menghitung hari pensiun ikut terbuai rayuan maut Irjen Ferdy Sambo. Karir jenderal senior Polri ini akhirnya berujung kurungan di Mako Brimob Kelapa Dua Depok. Foto wajah Kepala Puslabfor Bareskrim sampai dicari-cari di media sosial.
Brigjen Agus Budiharta sebetulnya berada di ujung karirnya di Polri. Pria kelahiran17 Agustus 1964 ini tentunya ingin menutup karir dengan catatan emas. Apa daya tampaknya rencana jelang pensiun buyar. Agus diduga melanggar kode etik karena penanganan kasus pembunuhan Brigadir Yosua atau Brigadir J.
Jenderal senior Polri ini memiliki catatan panjang dalam karirnya. Namun, lantaran terbuai rayuan maut Irjen Ferdy Sambo, karir Kepala Puslabfor Bareskrim berujung kurungan di Mako Brimob. Foto wajah Brigjen Agus Budiharta sampai dicari-cari.
Agus Budiharta menambah daftar panjang perwira tinggi (pati) Polri yang tersangkut kasus Ferdy Sambo. Seperti keterangan resmi polisi, Ferdy Sambo sebagai otak atau dalang pembunuhan Brigadir J memainkan skenario licik demi memuluskan rencana kejinya.
Rekayasa pembunuhan itu dijalankan bersamaan dengan rayuan maut Ferdy Sambo ke sejumlah anggota kepolisian. Bukan hanya rayuan maut, Ferdy Sambo juga memainkan jabatan Kadiv Propam untuk memerintah anggota Polri dengan pangkat yang lebih rendah.
Agus Budiharta saat ini menjalani kurungan di tempat khusus Mako Brimob. Jenderal bintang 1 ini diduga melanggar kode etik dalam penangangan kasus penembakan Brigadir J di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo.
Penahanan Agus Budiharta sudah ramai dibahas di media sosial. Jenderal satu bintang ini diketahui menjabat sebagai Kepala Puslabfor Bareskrim Polri.Belum banyak informasi terkait penahanan Agus Budiharta.
Brigjen Agus Budiharta berasal dari Jawa Timur. Dia lahir pada tanggal 17 Agustus 1964 di Surabaya.
Brigjen Agus Budiharta merupakan lulusan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana atau Sepa tahun 1988. Dengan riwayat pendidikan Sepa Milsuk (1988), Selapa (2002), Sespim (2007) dan Sespimti (2014).
BrigjenAgus Budihartasudah memiliki karier panjang di dalam kepolisian tanah air. Ia sendiri berpengalaman dalam bidang Forensik Kepolisian.
Agus pernah mengemban jabatan sebagai Pemeriksa Muda Puslabfor Bareskrim Polri (1991), Panit Bahan Kimia Forensik Puslabfor Bareskrim Polri (1995), Kanit Riksa Uang Palsu Subbid Upal Puslabfor Bareskrim Polri (2002), Kasubbagren Set Puslabfor Bareskrim Polri (2006).