Orang nomor satu di Jawa Tengah inipunhanya menanggapi usulan tersebut dengan melontarkan candaan.Adapun hal tersebut disampaikan Ganjar seusai menghadiri acara Tari Gathutkaca secara kolosal di car free day (CFD) Solo, Minggu(26/6/2022).
"(Duet pemersatu bangsa)aku yo duet karo bojoku(saya ya duet sama istriku)" kata Ganjar kepada wartawanKompas TV,Widi Nugroho.
Setelah melempar canda, Ganjar kemudian langsung meninggalkan awak media dan menuju ke Kantor Bank Jateng.
Pada Oktober 2019, foto jadul Ganjar Pranowo bikin heboh netizen. Mulanya,pakar media sosial Wicaksono atau dikenal dengan nama NdoroKakung membagikan foto jadul Ganjar melalui akun Twitter miliknya.

Ganjar Pranowo yang terekam kamera semasa muda bikin pangling. Foto jadul Ganjar malah dikira Mus Mujiono.
Ndoro Kakung menemukan foto Ganjar muda dari sahabatnya, Gendon Subandono. Setelah mendapatkan foto jadul itu, dia menyebarkannya ke jagat maya. Dari situ, foto Ganjar muda bikin pangling.
“Menemukan foto lama @ganjarpranowo (kaos hitam di kanan belakang) yang mengevakuasi jenazah mahasiswa UGM, Dudi Arief Wahyudi, pelopor paralayang yang jatuh di Parangtritis, 7 Februari 1993,” cuit NdoroKakung.
Wicaksono selanjutnya menjelaskan, foto itu ia ambil dari halaman Facebook milik Gendon Subandono, tokoh paralayang dan sahabat Dudi.
Pada foto itu, Ganjar yang menggotong jenazah di barisan depan, masih tercatat sebagai mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada. Semasa mahasiswa, ia juga aktif di Majestic 55, sebuah organisasi Mahasiswa Pecinta Alam Fakultas Hukum UGM.
Unggahan Ndoro Kakung ini mendapat respons beragam dari netizen. Sebagian besar mengomentari penampilan Ganjar. Ada yang menyebutnya seperti Sylvester Stallone, Advent Bangun, hingga Fedi Nuril, tergantung angkatan netizen.
“Setahu saya, Pak @ganjarpranowo rambutnya putih…ini kok hitam, gondrong pula,” kata Slamet Riyadi. “Kayak Gito Gilas,” ucap FX Ambrosius Tomi. “Mirip Rambooo,” celetuk @Ardareka.