Follow Us

Foto Tampang Pria Tendang Sesajen Gunung Semeru Disebarkan, Identititasnya Sudah Dikantongi Bupati Lumajang

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Minggu, 09 Januari 2022 | 19:12
Foto tampang pria yang sengaja menendang sesajen Gunung Semeru itu berasal dari tangkapan layar video viral di media sosial.
Instagram

Foto tampang pria yang sengaja menendang sesajen Gunung Semeru itu berasal dari tangkapan layar video viral di media sosial.

Fotokita.net - Seorang pria berjenggot dengan peci hitam sengaja menendang sesajen Gunung Semeru. Foto tampang pria tendang sesajen Semeru itu sengaja disebarkan di media sosial. Kini, identitasnya sudah dikantongi oleh Bupati Lumajang Thoriqul Haq.

Foto tampang pria yang sengaja menendang sesajen Gunung Semeru itu berasal dari tangkapan layar video viral di media sosial. Pria yang mendapatkan banyak respon negatif dari netizen itu disebut telah melukai kearifan warga korban erupsi Semeru.

Mulanya, video pria tendang sesajen Gunung Semeru itu diunggah akun Facebook @JA VA RI. Dalam video berdurasi durasi 30 detik terlihat pria berjenggot dengan peci hitam dan mengenakan rompi itu mengatakan bahwa sesajen yang ditaruh oleh masyarakat setempat akan mengundang murka Allah.

Pria itu lalu mendekat ke sebuah sesajen yang diletakkan di atas tanah. Ada dua sesajen yang terlihat yakni buah dan nasi yang masing-masing berada di wadahnya.

“(Sambil menunjuk sesaji) ini yang membuat murka Allah. Jarang sekali disadari, bahwa inilah yang justru mengundang murka Allah, hingga Allah menurunkan adzabnya,” ungkap pria yang membuat geram Bupati Lumajang Thoriqul Haq.

Setelah mengatakan itu, pria itu menendang sesaji ke jurang dengan melafalkan takbir “Allahu akbar”.

Baca Juga: Foto Tampang Pelaku Begal Payudara di Kemayoran Jadi Sasaran Hujatan, Ternyata Korbannya ART Polisi Pangkat Tinggi

Sedetik kemudian, tangan pria itu bergerak membuang sesajen buah dan menendang sesajen nasi. Kebetulan letak sesajen itu berada di atas permukaan tanah yang lebih tinggi sehingga kedua sesajen itu langsung jatuh.

Video yang memperlihatkan aksi seorang pria menendang sesajen di kawasan Erupsi Gunung Semeru viral di media sosial Facebook, pada Sabtu, (8/1/2022).

Video rekaman itu mendapat banyak respon negatif dan cibiran dari netizen, sebab ditengarai menodai kepercayaan dan kearifan lokal masyarakat setempat, serta berpotensi memecah belah masyarakat di tengah bencana dan belum stabilnya kondisi di kawasan kaki Semeru.

Bupati Lumajang Thoriqul Haq telah meminta polisi untuk memburu pria tersebut. Identitas pria yang tendang sesajen Gunung Semeru itu sudah dikantongi Bupati Lumajang.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest