Hal ini tentu menjadi perdebatan lantaran pelantun lagu Laksmana Raja di Laut itu telah lama memutuskan untuk menggunakan hijab.
Beberapa waktu menjadi perdebatan, sang suami Eka Sapta Nugraha akhirnya memberikan klarifikasi. Ia membantah sang istri telah menanggalkan hijabnya. "Nggak mas, itu bukan lepas hijab," kata Eka Sapta dikutip dari video yang beredar di YouTube, Jumat (8/1/2021).
Mantan rekan grup dangdut bersama Saipul Jamil itu menambahkan bahwa saat itu Iyeth memakai wig di atas kerudungnya. "Cuma iseng aja. Kemarin lagi coba-coba wig, tapi dalamannya tetap pakai hijab mas," jelasnya.
Iyeth Bustami memang kerap mengundang kontroversi lantaran gaya berhijabnya yang terbilang unik. Ia menghiasi hijabnya dengan benang yang menyerupai rambut.
Unggahan itu menjadi perbincangan karena sosok Iyeth dituding melepas hijabnya. Pada foto close-up Iyeth, rambut panjang yang dihiasi mahkota tersebut dinilai seperti rambut asli. Menilai dari gayanya berhijab, juri kontes dangdut ini memang memiliki penampilan yang unik karena ia memadukan antara wig dan hijab.
Dalam beberapa kesempatan, Iyeth Bustami terlihat mengenakan beragam wig dengan warna rambut yang beragam mulai dari warna netral hingga terang.

Dituding lepas hijab, Iyeth Bustami menuliskan kabar duka yang dia terima. Evie Tamala mengirimkan doa.
Gaya hijab unik istri Eka Sapta ini menuai banyak kontroversi karena netizen tak paham dengan gayanya.
"Nggak ngerti apa yang dipikirin artis ini pas make penutup kepala ini," ungkap akun bernama @zaniarsinaga.
"Kok..kayak kemoceng?," tandas akun @nainyandini80.
Iyeth Bustami sendiri memilih tak membalas berbagai komentar tersebut dan menikmati gaya hijabnya yang unik.