Follow Us

Fakta Ngeri Tentang Jamur Hitam Melalui Foto, Menyebar ke 5 Negara Ini Setelah Merebak di India

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 24 Juli 2021 | 08:29
Foto mata penderita jamur hitam bikin merinding, ini cara mencegahnya.
PTI Photo

Foto mata penderita jamur hitam bikin merinding, ini cara mencegahnya.

Fotokita.net - Kasus jamur hitam pertama kali merebak di India ketika tsunami Covid-19 melanda negeri anak benua itu. Dari India, penyakit jamur hitam mematikan diketahui sudah menyebar ke 5 negara ini. Ini fakta ngeri jamur hitam melalui foto.

Jamur hitam (mucormycosis) disebabkan paparan jamur mucor yang biasanya ditemukan di tanah, tanaman, kotoran hewan, sayuran serta buah-buahan yang membusuk.

Jamur ini menginfeksi sinus, otak, dan paru-paru sehingga dapat mengancam keselamatan jiwa pasien diabetes atau orang dengan tingkat imun rendah, seperti pasien kanker atau pengidap HIV/AIDS.

Banyak pasien mencari pertolongan ketika sudah terlambat, ketika sudah kehilangan penglihatan, dan dokter terpaksa melakukan operasi pengangkatan mata guna mencegah infeksi menjalar ke otak.

Pada Sabtu (8/5/2021) lalu, dr Akshay Nair, dokter spesialis mata di Mumbai, India, bersiap-siap melakukan operasi terhadap seorang perempuan berusia 25 tahun yang sudah sembuh dari Covid-19 tiga minggu sebelumnya.

Baca Juga: Foto Mata Penderita Jamur Hitam Bikin Merinding, Ini Cara Mencegahnya

Di ruang bedah - seperti dilaporkan oleh wartawan BBC di India, Soutik Biswas - seorang spesialis telinga, hidung dan tenggorokan (THT) sudah melakukan tindakan terhadap pasien dengan riwayat diabates itu.

Ia memasukkan pipa ke dalam hidung dan membersihkan lapisan yang terinfeksi mucormycosis, infeksi jamur yang jarang terjadi tetapi berbahaya. Infeksi agresif ini terjadi pada hidung, mata dan kadang-kadang otak.

Setelah spesialis THT menyelesaikan tugasnya, dr Nair menjalankan prosedur selama tiga jam untuk mengangkat mata pasien.

"Saya akan mengangkat mata pasien untuk menyelamatkan nyawanya. Begitulah caranya," kata dr Nair. Di tengah terjangan gelombang kedua Covid-19 di India, para dokter melaporkan banyak kasus infeksi langka - yang juga dikenal dengan nama jamur hitam - pada pasien Covid-19 yang sedang menjalani penyembuhan dan mereka yang sudah sembuh.

Para dokter meyakini mucormycosis, yang menyebabkan tingkat kematian 50 persen, mungkin dipicu oleh penggunaan steroid, obat yang dapat menyelamatkan nyawa pasien Covid-19 kategori parah dan kritis.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest