Follow Us

Ikuti Perintah Megawati, Begini Nasib Bansos Covid-19 Usai Risma Ditunjuk Jadi Menteri Sosial

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 23 Desember 2020 | 08:41
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Lapangan Tambak Asri di Kecamatan Krembangan, Surabaya, Minggu (16/8/2020).
KOMPAS.COM/GHINAN SALMAN

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Lapangan Tambak Asri di Kecamatan Krembangan, Surabaya, Minggu (16/8/2020).

Baca Juga: Ditetapkan KPK Jadi Tersangka, Ini Sepak Terjang Mensos Juliari Batubara yang Diduga Terlibat dalam Kasus Korupsi Bansos Covid-19

Bantuan sosial (Bansos) Covid-19 menjadi satu dari sejumlah hal yang akan segera dibenahi Tri Rismaharini setelah dirinya menjabat Menteri Sosial RI.

Seperti diketahui, Tri Rismaharini adalah satu dari enam menteri baru yang diumumkan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) Selasa (22/12/2020) kemarin dan bakal dilantik pada Rabu (23/12/2020) hari ini.

Menggantikan Juliari Batubara, menteri sebelumnya yang terseret kasus rasuah, Risma sudah menyiapkan beberapa langkah yang akan ia lakukan.

Baca Juga: Bukan Denny Siregar, Rekaman Suara Sosok Ini Bikin Gempar Jagat Maya Usai Sebut Jusuf Kalla Jadi Dalang Di Balik OTT Edhy Prabowo, Sengaja Alihkan Isu Habib Rizieq?

Risma mengaku, langkah yang paling pertama ia lakukan adalah pembenahan data penerima bantuan sosial (bansos).

Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya untuk meminimalisasi adanya kesalahan.

"Gimana data itu bisa kesalahan dan error-nya rendah. Itu yang pertama, karena geraknya melalui data," kata Risma melalui sambungan video call, Selasa (22/12/2020).

Baca Juga: Merasa KPK Dilemahkan, Novel Baswedan Ternyata Pimpin Aksi Penangkapan Edhy Prabowo Hingga Bikin Anak Buah Jokowi Bongkar Cuitan Lawas

Di samping itu, Risma mengutarakan, Presiden Jokowi juga menginstruksikan bahwa penyerahan bantuan sosial nantinya akan menggunakan sistem transfer ke rekening masing-masing penerima.

"Presiden tadi menyampaikan tidak ada lagi pakai bentuk tunai-tunai begitu, jadi modelnya sudah transfer-transfer gitu," ujar Risma.

Baca Juga: Bikin Gempar Karena Kalahkan Anak Jokowi Sebelum Pilkada 2020, Begini Nasib Calon Wali Kota Anna Morinda Usai Pemungutan Suara Selesai

Editor : Fotokita

Baca Lainnya

Latest