Follow Us

Ikuti Perintah Megawati, Begini Nasib Bansos Covid-19 Usai Risma Ditunjuk Jadi Menteri Sosial

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Rabu, 23 Desember 2020 | 08:41
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Lapangan Tambak Asri di Kecamatan Krembangan, Surabaya, Minggu (16/8/2020).
KOMPAS.COM/GHINAN SALMAN

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini saat meresmikan Lapangan Tambak Asri di Kecamatan Krembangan, Surabaya, Minggu (16/8/2020).

Fotokita.net - Ikuti perintah Megawati, begini nasib bansos Covid-19 usai Risma ditunjuk jadi Menteri Sosial.

Presiden Joko Widodo menunjuk Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial dalam Kabinet Indonesia Maju.

Kepastian ini disampaikan dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/12/2020).

"Saya kira kita tahu semuanya beliau adalah walikota Surabaya ya. Dan saat ini Bu Tri Rismaharini akan kita berikan tanggung jawab untuk menjadi Menteri Sosial," ujar Jokowi.

Baca Juga: Reshuffle Kabinet Jokowi Siap Dibacakan, Sandiaga Uno Masuk Daftar Menteri Hingga Bikin Gerindra Singgung Hal Ini

Wali Kota Surabaya dua periode Tri Rismaharini menggantikan Juliari Batubara di posisi Menteri Sosial.

Sebelum resmi ditunjuk oleh Presiden Jokowi, Risma pernah menyampaikan rencananya setelah purnatugas sebagai wali kota.

Wali kota perempuan pertama di Surabaya tersebut ternyata sempat berencana hendak menjalankan bisnis hingga mengajar di perguruan tinggi.

Baca Juga: Reshuffle Kabinet Jokowi Disebut Terjadi di Hari Istimewa, Ternyata Sosok Ini Jadi Pesaing Kuat Risma Buat Isi Kursi Posisi Menteri Sosial

Pada Mei 2020, Risma berpamitan kepada warga Surabaya saat perayaan hari jadi ke-727 Kota Surabaya, Minggu (31/5/2020).

Saat itu, Risma masih belum memikirkan apa yang akan dilakukannya setelah tak lagi menjabat.

Ketika ditanya oleh awak media, Risma saat itu menjawab masih berfokus pada penanganan pandemi Covid-19.

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest