Follow Us

Terharu dan Merinding, Begini Cerita Mahasiswa Indonesia Ikuti Shalat Jumat Pertama di Hagia Sophia: Sambutan Allahu Akbar Bergema

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Sabtu, 25 Juli 2020 | 11:32
Hagia Sophia memiliki makna besar sebagai simbol agama dan simbol politik

Hagia Sophia memiliki makna besar sebagai simbol agama dan simbol politik

Baca Juga: Ironis, Umumkan Berita Baik Buat PNS Seluruh Indonesia, Sri Mulyani Malah Tak Dapat Gaji Ke-13: Begini Penjelasannya

Dianjurkan memakai masker dan petugas kesehatan dikerahkan

Dalam pidato melalui televisi pada Kamis (23/7/2020), Gubernur Yerlikaya mendesak mereka yang ingin mengikuti shalat Jumat untuk membawa "masker, sajadah, serta bersabar dan memahami kondisi" untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Ia menambahkan para petugas kesehatan dikerahkan di Hagia Sophia dan seputarnya.

Baca Juga: Fotografer Bisa Motret Jasad Korban Covid-19 Terbungkus Plastik, Anji Manji Merasa Ada Kejanggalan dengan Foto yang Terlanjur Viral di Media Sosial: Mungkin Saya yang Aneh

Menteri Agama Ali Erbas mengatakan masjid agung ini dapat menampung sekitar 1.000 orang untuk sekali shalat.

Banyak yang hadir di seputar masjid duduk di luar Hagia Sophia.

Erdogan undang Paus yang "sangat sedih" karena Hagia Sophia dijadikan masjid lagi

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengundang Paus Fransikus untuk menghadiri pembukaan masjid, lapor kantor berita Anadolu.

Namun sejauh ini belum ada laporan bagaimana tanggapan Paus. Tanggal 12 Juli lalu, Paus mengatakan "sangat sedih" atas keputusan Turki menjadikan Hagia Sophia kembali menjadi masjid.

Paus pernah mengunjungi Hagia Sophia dalam kunjungan ke Turki pada 2014.

Shalat Jumat pertama dipimpin oleh Ali Erba, ketua direktur keagamaan, lapor harian Turki Hürriyet.

Editor : Fotokita

Latest