Qatar membeli 24 pesawat tempur Eurofighter Typhoon seharga 5 miliar poundsterling. Dengan begitu, harga per unitnya hanya 208 juta poundsterling atau sekitar Rp 3,89 triliun.
Asal tahu saja, Eurofighter Typhoon merupakan salah satu pesawat tempur pesaing F-35 dari pabrikan Lockheed Martin, Amerika Serikat.
Eurofighter Typhoon dikembangkan secara bersama-sama oleh beberapa negara Eropa.
Sejumlah perusahaan yang terlibat dalam produksinya antara lain British Aerospace EAP, Eurofighter Jagdflugzeug GmbH, Roll Royce, Avio, Airbus, dan MTU Aero Engine.
(Kompas.com)