Fotokita.net-Sejumlah orang memang mencitrakan artis sinetron Nia Ramadhani sebagai sosok yang sempurna.
Kehidupan rumah tangga pasangan pengusaha tajir Ardi Bakrie dan artis sinetron cantik Nia Ramadhani yang harmonis juga kerap membuat netizen berdecak kagum.
Dengan penampilan terawat dan cantik, Nia Ramadhani memang selalu berhasil mencuri perhatian siapa saja.
Istri pengusaha Ardi Bakrie ini selalu jadi perbincangan warganet. Maklum, artis sinetron Nia Ramadhani aktif membagikan kehidupan glamornya melalui media sosial hingga memancing komentar.
Pada Senin (21/10/2019) pagi tiba-tiba warganet dikejutkan oleh sosok artis sinetron cantik yang tingkahnya bikin tertawa. Maklum, Nia Ramadhani kedapatan enggak bisa mengupas buah salak.
Seperti sudah kita duga, sosok Nia Ramadhani pun jadi perbincangan warganet alias viral.Betul, istri Ardi Bakrie itu tiba-tiba menjadi trending topic gara-garadia tidak tahu cara mengupas buah salak.
Hal itu diketahui dari Intagram Story suaminya, pengusaha Ardi Bakrie. Mereka tampak di sebuah restoran. Salah satu yang dihidangkan adalah salak.
Ardi meminta Nia untuk mengupas salak untuknya. Namun Nia terlihat bingung.
Dalam video yang diunggah Ardi, Nia tampak beberapa kali memutar salak di tangannya.