Follow Us

Sempat Jadi Polemik Publik, Unggahan Twitter Ini Buktikan Mulan Jameela Pernah Kuliah di Kampus Itu. Kenapa Tak Sampai Lulus?

Bayu Dwi Mardana Kusuma - Kamis, 07 November 2019 | 16:49
Mulan Jameela berbagi keakraban dengan rekan anggota parlemen
instagram/mulanjameela1

Mulan Jameela berbagi keakraban dengan rekan anggota parlemen

Pendidikan Mulan Jameela sendiri dalam keterangan yang tertera dalam situs resmi DPR RI, riwayat pendidikan, riwayat pekerjaan, riwayat organisasi, riwayat pergerakan, dan riwayat penghargaan Mulan Jameela, tertulis “data tidak ditemukan”.

Dalam website resmi itu, data Mulan Jameela yang terisi hanyalah bagian No anggota, tempat/tanggal lahir, dan agama.

Data yang tak ditemukan ini membuat sejumlah netizen juga menyoroti pendidikan Mulan Jameela. Pasalnya, dalam beberapa pemberitaan disebut perempuan berjilbab itu berlatar belakang SMA.

Baca Juga: Resmi Jadi Anggota DPR RI, Ternyata Mulan Jameela Ingin Gabung ke Komisi Ini. Apa Alasannya?

Profil Mulan Jameela di laman resmi DPR
Tangkap layar dpr.go.id via TribunWow

Profil Mulan Jameela di laman resmi DPR

Beberapa pendapat netizen menganggap Mulan tak layak masuk anggota dewan jika memang benar berpendidikan SMA.

Salah satunya adalah akun Twitter @salahsambungya yang menulis: "Waini lagi.. Syarat jadi anggota DPR pendidikan minimal S2, ini Mulan bisa melenggang dengan ijazah SMA? Atau status pendidikan sudah irrelevan? Status Pendidikan Terakhir Mulan Jameela Terbongkar, Netizen Dibikin Melongo," ujarnya sembari melampirkan pemberitaan salah satu portal berita.

Nama Mulan Jameela, anggota DPR dari Fraksi Gerindra kembali ramai diperbincangkan publik.

Hal itu dikarenakan riwayat pendidikan Mulan Jameela yang ia tempuh di Sekolah Dasar dan tertera di laman dpr.go.id hanya ditempuh dalam waktu 3 tahun saja, yakni tepatnya di SDN Malangbong tahun 1988-1991.

Pada Minggu (3/11/2019), laman dpr.go.id memuat riwayat pendidikan Mulan di SDN Malangbong masih 3 tahun yakni 1988-1991, namun Selasa (5/11/2019) riwayat pendidikan tersebut telah diperbarui menjadi 1985-1991 atau 6 tahun.

Baca Juga: Terbiasa Berhubungan dengan Industri Musik, Kenapa Mulan Jameela Justru Ditugaskan Fokus ke Isu-isu Bidang Ini di DPR?

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest