Follow Us

Gara-gara Foto Kita, Sejumlah Warga Tersentuh Pada Karya Visual Ini

- Kamis, 11 April 2019 | 19:13
Foto seorang anak yang tengah mencari uang dengan menjadi ojek payung di Jakarta.
Pio Kharisma

Foto seorang anak yang tengah mencari uang dengan menjadi ojek payung di Jakarta.

Sayangnya, warga Tangerang, Banten ini belum sempat berinteraksi secara langsung dengan anak "ojek payung" tersebut. Meskipun begitu, Pio melihat ada seorang laki-laki paruh baya mengajak anak itu bercerita.

"Ada bapak-bapak yang mengajak ngobrol tapi dia (bocah ojek payung) diam saja. Sepertinya memang enggak gampang ngobrol sama orang asing," ujar Pio. Menurut dia, saat itu memang ada beberapa orang anak yang mengais rezeki dengan menjajakan jasa ojek payung mereka. Di antara anak-anak tersebut, Pio melihat bocah berbaju kuning ini juga bersama sang kakak.

Mereka berdua sama-sama menjajakan jasanya, namun payung bocah tersebut rusak sehingga diminta oleh kakaknya untuk menunggu dan berteduh di halte.

"Yang saya tahu, dia berempat atau berlima (salah satunya adalah abang si bocah) dan si bocah terpaksa neduh sambil nunggu abangnya karena payungnya rusak. Dia disuruh abangnya nunggu sambil bawain sandal abangnya," tutur Pio.

Meskipun tengah bekerja mencari rejeki dengan besaran rupiah tak seberapa, Pio melihat senyuman menghiasi wajah mereka.

"Masih ada ya ojek payung, saya kira sudah tidak ada lagi. Melihat anak-anak kecil ini terlihat senang karena bisa main hujan dan dapat uang dari ojek payung. Bikin saya iri. Ingin main hujan juga," ucap Pio. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Foto Anak Ojek Payung yang Kebasahan dan Menatap Bapak Payungi Anaknya"

Source : Kompas.com

Editor : Bayu Dwi Mardana Kusuma

Baca Lainnya

Latest