Fotokita.net - Disindir soal kesetiaan, berbulan-bulan pisah ranjang, Krisdayanti syok lihat kelakuan Raul Lemos di Timor Leste: istri sedang diuji.
Tak hanya menjadi hari bahagia bagi Aurel Hermansyah, Krisdayanti juga merayakan 10 tahun pernikahan dengan Raul Lemos.
Di mana pengajian putri sulungnya pada 20 Maret bertepatan dengan Ulang Tahun pernikahannya.
Sudah 10 tahun penyanyi dan politikus Krisdayanti menjadi istri dari pengusaha asal Timor Leste, Raul Lemos.
Namun, Krisdayanti tidak bisa merayakan Ulang Tahun pernikahannya ke-10 bersama-sama Raul Lemos. Karena, sang suami berada di Timor Leste.
"Alhamdulillah sudah 10 tahun tapi baru kali ini memang nggak merayakan bersama," kata Krisdayanti ketika ditemui di kediamannya di kawasan Jakarta Selatan, Sabtu (20/3/2021).
Wanita yang akrab disapa Yanti itu mengakui biasanya Raul setiap seminggu sekali pulang ke Indonesia, untuk kumpul dengan keluarga.
Namun, karena pandemi Covid-19, Raul tak bisa merayakan pesta pernikahannya dengan Diva Pop Indonesia itu secara langsung.
"Tapi alhamdulillah masih dibantu dengan teknologi jadi masih bisa video call, masih komunikasi baik," ucapnya.
Mantan istri Anang Hermansyah itu mengaku kalau Raul tertahan di Timor Leste dan tak bisa pulang ke Indonesia, karena negara sang suami sedang lockdown.
"Karena covid ini kebijakan Timor Leste menutup border udara dan darat laut sampai April. Semuanya harus dimaksimalkan dengan teknologi," jelasnya.
Disinggung soal kado dari suami, Krisdayanti mengaku tak meminta sesuatu yang mewah.
Ia mengaku sudah merasa senang ketika Raul Lemos mengizinkannya untuk hadir di serangkaian prosesi pernikahan Aurel Hermansyah.
"Buat saya, dengan Raul mendorong saya untuk bisa semaksimal mungkin terlibat dalam pernikahan dan mendoakan putri saya itu sudah hadiah luar biasa," imbuhnya.
Adik dari Yuni Shara itu menceritakan, jika Raul Lemos di Indonesia, mereka merayakan Ulang Tahun pernikahan setiap tahunnya dengan makan malam.
Selama 10 tahun, Krisdayanti mengakui ada momen spesial yang pernah ia rayakan bersama Raul Lemos dalam merayakan Ulang Tahun pernikahannya.
"Paling berkesan itu di Bali saya menulis buku ditulis sahabat saya ester dan dikasih ke Raul sebagai hadiah. Walau hanya dicetak terbatas itu adalah hadiah yang sangat berkesan," katanya.
Bukan bermaksud menyesali, Krisdayanti tetap bersyukur meski ia dan Rual Lemos tidak bisa merayakan Ulang Tahun pernikahan secara langsung.
"Alhamdulillah, kami masih bisa berkomunikasi dengan baik di Ulang Tahun pernikahan," ujar Krisdayanti.
Walau pernikahan KD dan Raul Lemos sempat diragukan banyak orang, nyatanya keduanya membuktikan kalau mereka memang jatuh cinta satu sama lain.
Bahkan sejak menikah pada tahun 2011 lalu, keduanya tetap erat berpegangan tangan walau diterpa banyak masalah.
KD dan Raul juga tak pernah malu pamer kemesraan di depan publik.
Sayang, kini KD dan Raul harus menjalani hubungan jarak jauh lantaran Raul sedang menjalani lockdown di Timor Leste.
"Iya, Pak Raul masih di Timor Leste karena kena lockdown di sana," kata Krisdayanti ketika ditemui di Chem Clinic by dr Chen di Puri Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (11/2/2021).
Ia sendiri tidak bisa menyusul ke Timor Leste, mengingat pembatasan aktivitas masyarakat yang diberlakukan pemerintah setempat sangat ketat.
Dalam wawancaranya dengan Mayangsari pun, KD mengungkap hal yang sama.
Bahkan, di sela-sela wawancara, KD tiba-tiba teringat kalau dirinya belum mengucapkan selamat makan siang untuk sang suami.
"Berat ya", kata KD mengungkap perasaannya harus hidup berjauhan dengan Raul Lemos.
"Ya sabarlah ya, itu sebagian dari iman. Sholelahnya istri sedang diuji.", kata Mayangsari.
"Ya, tapi memang bener, kalau ujian Allah itu bentuk sabar itu dinilainya ketika bagaimana cara kita bersabar saat menunggu", cerita KD.
"Ujiannya banyak, belum lagi LDR beda waktu. Nah aduh! Jam 11 ini waktunya dia makan siang, di sana udah jam 1 siang.", kata KD sambil buru-buru mengambil HP nya.
Ia pun langsung panik banget, lo.
"Trus apa yang harus kamu lakukan?", tanya Mayangsari lagi.
"Ya, (Whatsapp) sayang selamat makan siang", katanya.
KD pun mengungkap kalau LDR ini justru membuat keduanya jadi makin kuat.
Apalagi seperti diketahui, Raul Lemos adalah warga negara Timor Leste, sehingga keduanya juga berbeda budaya.
Bagi KD, perbedaan budaya dengan suami keduanya ini baru pertama kali Ia rasakan.
Namun, perbedaan inilah yang bikin pernikahannya jadi makin seru.
"Jadi exchange culture ini di sepuluh tahun Insyallah nanti di 10 Maret 2021. Tapi kayanya masih baru kemaren gitu.", tuturnya.
"Jadi kita dikasih kehidupan dengan speed yang cepat ini artinya kalau kita melakukan sesuatu rasanya pelan boring itu kan artinya banyak hal yang harus kita adjust tiap hari. Karena kita saling bertukar budaya, bertukar ilmu, bertukar konsep berumah tangga yang lebih baik.", ceritanya lagi.
KD juga mengaku, dirinya dan Raul sangat berhati-hati menjalani rumah tangga karena keduanya sudah pernah gagal dulu.
"Ya namanya orang udah pernah gagal, pasti di selanjutnya pengen lebih baik dan usaha. Pasti ada hal-hal yang ya itu adjustment everyday. Tiap hari berkolaborasi gitu," tutupnya.
Beberapa hari sebelum pernikahan Aurel, Krisdayanti merayakan ulang tahunnya yang ke-46 tahun.
Tidak ada perayaan ulang-tahun istimewa yang digelar Krisdayanti.
Bahkan tahun 2021 ini, Krisdayanti harus merayakan Ulang Tahun sendirian tanpa didampingi suami tercinta, Raul Lemos.
Krisdayanti mengaku sedih, karena ini pertama kalinya pesta bahagia itu dirayakan tanpa suami.
"Pertama kali dalam 10 tahun, anniversary sendiri, Ulang Tahun suami sendiri, Ulang Tahun saya sendiri," ucap Krisdayanti, dilansir TribunnewsBogor.com dari Youtube Cumi Cumi, Rabu (24/3/2021).
Baca Juga: Sudah Siapkan Kamar Pengantin, Atta dan Aurel Disebut Batal Nikah, Sosok Ini Ungkap Fakta Sebenarnya
Meski begitu, Krisdayanti bersyukur masih ada kedua anaknya, Amora dan Kellen yang menemani momen ulang tahunnya.
"Suami saya juga sedang berada di Timor Leste. Ulang-tahun hanya di rumah saja sama anak," ucap Krisdayanti.
Dalam postingannya, Krisdayanti terlihat pamer kue Ulang Tahun bersama Amora dan Kellen.
"46 coming better," tulis Krisdayanti di akun Instagram pribadinya.
Jadwal Krisdayanti saat Ulang Tahun hari ini pun hanya mengantarkan ibunya menjalani vaksin tahap kedua pada Kamis (25/3/2020).
Lantas, apa kabar Raul Lemos?
Diakui Krisdayanti, Raul Lemos memberi perlakuan ini di hari bahagia sang istri.
Menurutnya, Raul Lemos yang ada di Timor Leste sudah memberikan ucapan happy birthday kepadanya lewat video call.
"Dari tadi sudah menikmati rasa syukur, telponan video call sama suami. Habis subuh tidur lagi, pelukan sama anak-anak," ungkap Krisdayanti.
Disinggung soal hadiah dari Raul Lemos, Krisdayanti mengaku tak mempermasalahkannya.
Menurut ibunda Aurel, adanya komunikasi dan ucapan dari Raul Lemos lewat telepon dan video call sudah membuatnya bahagia.
"Jadi kalau komunikasi bagus, buat saya itu aja udah luar biasa," ucap Krisdayanti.
Pasalnya, Raul Lemos yang sedang ada di Timor Leste tersebut harus kena lockdown akibat pandemi Covid-19.
Bahkan untuk sekedar pergi ke kantor yang jaraknya dekat, Raul Lemos pun tak diizinkan oleh negaranya.
Alhasil, Raul Lemos harus bekerja dari rumah.
"Karena kondisi di Timor Leste itu bener-bener lagi lockdown, yang mana transmisi lokalnya udah 200 yang terjangkit Covid.
Membayangkan kondisi suami saya yang kantornya aja 200 meter tapi gak bisa kemana-mana, aduuh," ucap Krisdayanti.
Akan tetapi, saat video call suami, Krisdayanti kaget pergoki Raul Lemos makin mager dan betah berada di kamarnya.
Maka dari itu, Krisdayanti selalu menyarankan sang suami untuk tetap berolahraga di dalam rumah, meski negaranya sedang lockdown.
"Jadi saya mengharapkan Raul harus tetap bisa berolahraga, berjemur, dll," ucapnya.
Saat merayakan Ulang Tahun secara LDR, Krisdayanti mengaku harus belajar menerima keadaan.
"Sebagai istri yang harus tetap menjaga suami saat bernasib LDR," ujar Krisdayanti.
"Pandemi ini banyak mengajarkan tidak saja menjadi orang yang lebih mandiri dan harus lebih menerima dan legowo dalam hidup," tambahnya.
Meski begitu, Krisdayanti bersyukur menerima banyak hadiah dari para sahabat.
"Terus menikmati syukur, dengan menerima kiriman-kiriman dari sahabat. Baik itu ucapan hadiah, bunga, dll," ujar Krisdayanti.
(*)